Home / Daerah / Lebong / Beredar Hoax Pejabat Lebong Meninggal Dunia

Beredar Hoax Pejabat Lebong Meninggal Dunia

Kamis, 15 Okt 2020 11:31 WIB
Editor : Emzon Nurdin

fokusbengkulu,lebong – Jagat Media Sosial (Medsos) seperti facebook dan WhatsApp (WA) di Kabupaten Lebong, Kamis (15/10/2020) pagi, riuh dengan beredarnya hoax tentang seorang pejabat Lebong atas nama Frans Julai Simanjuntak SE yang saat ini menjabat sebagai staf ahli Bupati Lebong, meninggal dunia.

Info diperoleh, rupanya, yang meninggal itu adalah seorang ASN (Aparatur Sipil Negara) di lingkup Pemprov Bengkulu yang memiliki kesamaan nama dengan mantan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lebong tersebut. 

Pantauan fokusbengkulu.com, sudah ada akun facebook atas nama Lebong, membuat pembaruan status yang bertuliskan ‘Inalilahiwainailaihirjiun telah berpulang bapak Frans Simanjuntak mantan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lebong malam tadi semoga amal ibadah beliau di terima d sisi Allah ditempatkan di tempat yg layak’,.

Sontak, postingan itu ramai mendapat respon dari netizen. Banyak yang menuliskan ungkapan duka cita. Seperti dituliskan akun dengan nama Sanggar Seni Yunnie Vischal. ‘Innalillahi wainailahirojiun…khusnul khotimah buat beliau.

Lalu, ada salah satu akun atas nama Irdam Cheyoga menuliskan ‘maaf bukan bang Frans J Simanjuntak yg ninggal itu hoax ajo,’.

Terkait hal tersebut, Frans yang juga tergabung di salah satu Grup WA PWI LEBONG MITRA PEMKAB menanggapi.

Di grup itu, dia menuliskan ‘ Alhamdulillah teman teman…sy sehat wal afiat…terimakasi atas perhatian dan semua doanya…kiranya kita semua dalam lindungan Allah SWT…Aminn yra…Yg meninggal kebetulan namanya sama dengan saya…almarhum pns di PU Provinsi..dmkn info dari saya (Frans L Julai Simanjuntak/Meriyanti).

Dikonfirmasi media ini, Frans membenarkan bahwa kabar itu bohong. Dia mengakui, bahwa yang meninggal itu memiliki kesamaan nama dengan dirinya. 

“Yang meninggal kebetulan namanya sama dengan saya..Alhamdulillah saya dalam keadaan sehat. Ini saya baru sampai Bengkulu, karena sedang ada urusan…,” ujarnya via panggilan suara WA. 

Sementara itu, Kabag Umum Setda Lebong Jon Hendi juga mengakui bahwa kabar meninggalnya Frans tidak benar. 

“Alhamdulillah Pak Frans sehat. Saya sudah telpon langsung beliau barusan,” kata Jon. (wez)

Baja Juga

News Feed

Banjir Surut, Bupati Kopli Ansori Salurkan Bantuan Pangan dan Air Bersih

Rabu, 17 Apr 2024 09:24 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bupati Lebong Kopli Ansori SSos menyalurkan bantuan tanggap darurat bencana berupa kebutuhan pangan kepada warga yang...

Banjir di Lebong : Ratusan Rumah Terendam, Sawah Hancur, Mobil hingga Ternak Tersapu

Selasa, 16 Apr 2024 05:26 WIB

fokusbengkulu,lebong – Masyarakat Lebong sedang berduka. Banjir bandang akibat luapan air Sungai Ketahun menerjang sedikitnya 7 desa pada Selasa...

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Jelang Idul Fitri, Dinas PUPRP Lebong Ambil Alih Perbaikan Jalan Provinsi

Rabu, 3 Apr 2024 07:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong mengambil alih perbaikan ruas jalan provinsi...

Tak Hanya Berobat Gratis, Kopli Juga Siapkan Bantuan untuk Pendamping Warga yang Sakit

Rabu, 3 Apr 2024 12:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komitmen Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk memberikan layanan kesehatan prima kepada masyarakat, khususnya warga miskin,...

Momen Ramadan, Ketua DPRD Lebong Santuni Anak Yatim

Senin, 1 Apr 2024 05:42 WIB

fokusbengkulu,lebong - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong Carles Ronsen SSos memanfaatkan momentum Ramadan 1445 H Tahun...

Safari Ramadan, Bupati Ungkap Komitmennya Tingkatkan Pelayanan Dasar bagi Masyarakat

Jumat, 29 Mar 2024 09:59 WIB

fokusbengkulu,lebong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong kembali melanjutkan agenda Safari Ramadan 1445 H Tahun 2024 pada Kamis (28/3/2024) malam....

10 Kursi Jabatan Eselon II Kosong, Pemkab Lebong Gelar Seleksi Terbuka

Kamis, 28 Mar 2024 06:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 10 kursi jabatan eselon II.b atau setara Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Lebong saat ini...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus