Home / Daerah / Kota Bengkulu / ‘Bungkuskan Polisi Satu’ Viral, 3 Mahasiswi Dipanggil Kapolda

‘Bungkuskan Polisi Satu’ Viral, 3 Mahasiswi Dipanggil Kapolda

Jumat, 16 Okt 2020 10:48 WIB
Editor : Emzon Nurdin

fokusbengkulu,kotabengkulu – Aksi damai menolak Omnibus Law yang digelar oleh gabungan mahasiswa/i, baik dari Perguruan Tinggi (PT) Negeri maupun swasta di depan Gedung DPRD Provinsi Bengkulu, baru-baru ini menyisakan cerita menarik.

Aksi yang berjalan tertib tersebut mendapat apresiasi dari pihak kepolisian. Bahkan, ada tiga orang mahasiswi yang dipanggil oleh Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs Teguh Sarwono M.Si untuk diberikan penghargaan lantaran dinilai menjadi penyejuk di tengah aksi.

Mereka adalah Septi Ramadhani, Mulia Monica, dan Ririn Zultikawanti. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kapolda pada Kamis (15/10/2020).

Mereka diganjar reward lantaran menuliskan meme di karton bertuliskan “Bungkuskan Polisi Satu” yang kemudian viral di Media Sosial (Medsos).

Kapolda saat memberikan penghargaan kepada ketiga mahasiswi yang dinilai menyejukkan saat aksi damai menolak Omnibus Law

Saat ditanya Kapolda terkait makna dari tulisan yang menggelitik tersebut, salah satu dari mereka, Septi Ramadhani menjelaskan, itu ungkapan terima kasih dan bangga.

Polda Bengkulu, kata dia, benar-benar mengamankan dan mengayomi mahasiswa dan mahasiswi yang melakukan unjuk rasa.

“Polisi benar-benar menaungi kami yang berdemo. Makanya kami bikin seperti itu sebagai bentuk support serta apresiasi,” ujarnya.

Dia mengaku sempat terkejut dan panik saat diberitahukan oleh Ketua BEM Unived Anri Saputra bahwa dia dan dua orang temannya dipanggil ke Mako Polda Bengkulu.

Kepanikan sirna seketika setelah tahu maksud dari pemanggilan itu. Ketiganya memberanikan diri menemui orang nomor satu di Polda Bengkulu tersebut.

Dalam kesempatan itu, Kapolda yang didampingi Direktur Intelkam Kombes Pol Solihin S.IK juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh mahasiswa/i di Provinsi Bengkulu yang telah menyampaikan aspirasi secara tertib dan damai.

“Aksi damai dan menyejukkan, memang wajar kalau kita berikan reward,” sampai Kapolda. (red)

Baja Juga

News Feed

Banjir Surut, Bupati Kopli Ansori Salurkan Bantuan Pangan dan Air Bersih

Rabu, 17 Apr 2024 09:24 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bupati Lebong Kopli Ansori SSos menyalurkan bantuan tanggap darurat bencana berupa kebutuhan pangan kepada warga yang...

Banjir di Lebong : Ratusan Rumah Terendam, Sawah Hancur, Mobil hingga Ternak Tersapu

Selasa, 16 Apr 2024 05:26 WIB

fokusbengkulu,lebong – Masyarakat Lebong sedang berduka. Banjir bandang akibat luapan air Sungai Ketahun menerjang sedikitnya 7 desa pada Selasa...

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Jelang Idul Fitri, Dinas PUPRP Lebong Ambil Alih Perbaikan Jalan Provinsi

Rabu, 3 Apr 2024 07:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong mengambil alih perbaikan ruas jalan provinsi...

Tak Hanya Berobat Gratis, Kopli Juga Siapkan Bantuan untuk Pendamping Warga yang Sakit

Rabu, 3 Apr 2024 12:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komitmen Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk memberikan layanan kesehatan prima kepada masyarakat, khususnya warga miskin,...

Momen Ramadan, Ketua DPRD Lebong Santuni Anak Yatim

Senin, 1 Apr 2024 05:42 WIB

fokusbengkulu,lebong - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong Carles Ronsen SSos memanfaatkan momentum Ramadan 1445 H Tahun...

Safari Ramadan, Bupati Ungkap Komitmennya Tingkatkan Pelayanan Dasar bagi Masyarakat

Jumat, 29 Mar 2024 09:59 WIB

fokusbengkulu,lebong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong kembali melanjutkan agenda Safari Ramadan 1445 H Tahun 2024 pada Kamis (28/3/2024) malam....

10 Kursi Jabatan Eselon II Kosong, Pemkab Lebong Gelar Seleksi Terbuka

Kamis, 28 Mar 2024 06:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 10 kursi jabatan eselon II.b atau setara Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Lebong saat ini...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus