Terbakar Saat Hujan, Rumah Warga Uram Jaya Ludes

Selasa, 20 Okt 2020 02:59 WIB
Editor : Emzon Nurdin
PicsArt_10-20-02.36.04

fokusbengkulu,lebong – Musibah kebakaran menimpa Ahirio (27) warga Desa Embong Kecamatan Uram Jaya, Senin (19/10/2020) WIB, sekira pukul 23.45 WIB.

Amukan si jago merah yang terjadi saat hujan mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Lebong tersebut membuat rumah korban ludes.

Rumah yang mayoritas terbuat dari material papan dengan ukuran kurang lebih 5 x 7 meter itu kini rata dengan tanah.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Meski demikian, kerugian ditafsir mencapai puluhan juta rupiah.

Data diperoleh, pada Senin (19/10/2020) malam sekira pukul 22.30, korban beserta istri pulang dari kediaman orang tuanya.

Tak lama kemudian, korban ke kamar untuk beristirahat. Sekitar pukul 23.45 WIB, korban terbangun dan melihat api sudah menjalar di dinding samping rumah. Di dekat jendela.

Belum diketahui secara pasti sumber api penyebab kebakaran.

Panik, korban langsung membangunkan istri dan anaknya. Lalu, korban keluar sembari berteriak minta tolong.

Warga yang mendengar dan mengetahui kejadian tersebut, langsung beramai-ramai membantu memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Tak lama, mobil pemadam kebakaran juga tiba di lokasi. Setelah sempat berkobar selama kurang lebih satu jam, api akhirnya berhasil dipadamkan.

“Kebakaran tersebut mengakibatkan satu unit sepeda motor Yamaha Mio warna putih, ijazah milik korban dan istri, 1 unit speaker dan 1 unit Hp ikut terbakar,” kata Kapolres Lebong AKBP Ichsan Nur S.IK melalui Kapolsek Lebong Utara Iptu Danie Pamungkas Setiawan S.IKom saat dikonfirmasi fokusbengkulu.com.

Sementara itu, Kades Embong Hendri Dunan saat dikonfirmasi terkait musibah itu membenarkan api menghanguskan rumah korban.

“Alat-alat dapur dan alat rumah tangga lainnya tidak ada yang bisa diselamatkan. Termasuk motor dan ijazah. Api cepat sekali membesar karna rumah warga saya itu terbuat dari papan,” kata Kades.

Dia menambahkan, saat api berkobar, warga memanfaatkan air pam yang berada di depan rumah korban.

“Saat ini, korban dan keluarganya sudah mengungsi ke rumah kerabatnya,” tukas Kades. (wez)

ucapan ramadhan dprd

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Usai Pimpin Upacara Harlah Pancasila, Kopli Serahkan SK PPPK Nakes

Sabtu, 3 Jun 2023 12:29 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong menggelar upacara peringatan hari lahir (Harlah) Pancasila, bertempat di halaman kantor...

Pemdes Lebong Tambang Salurkan BLT Rp 900 Ribu per KPM

Rabu, 31 Mei 2023 10:35 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Desa (Pemdes) Lebong Tambang Kecamatan Lebong Utara menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Tahap I bersumber...

Lahan MT-II Desa Magelang Baru Capai 35 Hektar, Terluas di Lebong Sakti

Selasa, 30 Mei 2023 09:11 WIB

fokusbengkulu,lebong – Penjabat Sementara (Pjs) Kades Magelang Baru Kecamatan Lebong Sakti Muhammad Taufik SE tampaknya benar-benar getol dalam...

MT-II Bergulir, Bupati Kopli Ansori Ogah Duduk Manis di Ruang Ber-AC

Selasa, 30 Mei 2023 06:11 WIB

fokusbengkulu,lebong – Program turun tanam padi minimal dua kali setahun (MT-II) yang merupakan program unggulan Bupati Lebong Kopli Ansori dan...

Optimalkan Pengelolaan Keuangan Daerah, Bupati dan DJPb Teken MoU

Kamis, 25 Mei 2023 09:39 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori menerima audiensi jajaran Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb)...

Heboh, Warga Lebong Sakti Ditemukan Tewas di Jurang

Kamis, 25 Mei 2023 05:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Warga Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning dan sekitarnya pada Kamis (25/5/2023) pagi sekira pukul 09.45 WIB dihebohkan...

21 KPM di Desa Sukau Datang I Terima BLT Rp 900 Ribu

Rabu, 24 Mei 2023 06:42 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 21 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sukau Datang I Kecamatan Tubei menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT)...

Animo Masyarakat Ikut MT-II Tinggi, Bupati Kopli Intens Turun ke Sawah

Senin, 22 Mei 2023 09:50 WIB

fokusbengkulu,lebong – Animo masyarakat Kabupaten Lebong untuk ikut menyukseskan program turun tanam kedua (MT-II) yang merupakan program unggulan...

5 Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Periode 2023-2028 Ditetapkan, Berikut Namanya

Minggu, 21 Mei 2023 02:13 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) secara resmi menetapkan lima orang komisioner KPU Provinsi Bengkulu...

Datangi Kemendes PDTT, Upaya Bupati Kopli Perjuangkan Pembangunan di Desa 3T

Kamis, 18 Mei 2023 09:44 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Berbagai upaya terus dilakukan oleh Bupati Lebong Kopli Ansori untuk pemerataan pembangunan di Kabupaten Lebong. Tidak...

%d blogger menyukai ini: