Home / Daerah / Lebong / NIP Terbit, 98 CPNS Lebong Segera Terima SK

NIP Terbit, 98 CPNS Lebong Segera Terima SK

Selasa, 15 Des 2020 06:26 WIB
Editor : Emzon Nurdin

Apedo Irman Bangsawan SH 

fokusbengkulu,lebong – Kabar gembira bagi 98 orang yang lulus seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemkab Lebong formasi tahun 2019. Nomor Induk Pegawai (NIP) telah diterbitkan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Selanjutnya, mereka yang sudah mengikuti tahapan seleksi sejak awal tahun 2020 lalu itu segera menerima SK pengangkatan.

“SK sedang diproses di Bagian Hukum. Artinya, diperkirakan bulan Desember ini diserahkan,” kata Plt Kepala BKPSDM Kabupaten Lebong Sumiati SP melalui Kabid Mutasi Pengadaan dan Informasi Apedo Irman Bangsawan SH, Selasa (15/2/2020), saat dikonfirmasi di ruang kerjanya.

Dia mengatakan, setelah ditelaaah oleh Bagian Hukum Setda Lebong, SK selanjutnya akan ditandatangani oleh Bupati Lebong DR E H. Rosjonsyah SIP MSi selaku PPK (Pejabat Pembina Kepegawaian).

“Untuk TMT (Terhitung Mulai Tanggal,red), itu per 1 Desember 2020. Kalau gaji, akan mengacu ke SPMT (Surat Perintah Mulai Tugas) dari masing-masing OPD. Bisa saja per 1 Januari 2021,” terang Pedo, begitu dia biasa disapa.

Terkait dengan pembekalan sebelum melaksanakan tugas, Pedo mengakui bahwa sejauh ini belum ditetapkan jadwal.

BKPSDM sendiri, tambah dia, tengah mempersiapkan dan jika tidak ada aral melintang, juga akan dilaksanakan di awal Januari 2021.

“Baik itu materi. Termasuk para narasumber, sekarang sedang disusun. Sepertinya tidak digelar virtual. Tetapi, tentu tetap mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

Ditanya terkait ada salah satu peserta yang tidak lulus kemudian menyampaikan sanggahan, pria jebolan Fakultas Hukum Unib ini menyampaikan, sanggahan itu dipastikan tidak diterima oleh Panselnas.

“Sebab, sudah terbit NIP. Termasuk, NIP peserta lulus yang disanggah itu. Artinya, memang tidak ada masalah,” demikian Pedo. (wez)

Baja Juga

News Feed

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Jelang Idul Fitri, Dinas PUPRP Lebong Ambil Alih Perbaikan Jalan Provinsi

Rabu, 3 Apr 2024 07:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong mengambil alih perbaikan ruas jalan provinsi...

Tak Hanya Berobat Gratis, Kopli Juga Siapkan Bantuan untuk Pendamping Warga yang Sakit

Rabu, 3 Apr 2024 12:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komitmen Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk memberikan layanan kesehatan prima kepada masyarakat, khususnya warga miskin,...

Momen Ramadan, Ketua DPRD Lebong Santuni Anak Yatim

Senin, 1 Apr 2024 05:42 WIB

fokusbengkulu,lebong - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong Carles Ronsen SSos memanfaatkan momentum Ramadan 1445 H Tahun...

Safari Ramadan, Bupati Ungkap Komitmennya Tingkatkan Pelayanan Dasar bagi Masyarakat

Jumat, 29 Mar 2024 09:59 WIB

fokusbengkulu,lebong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong kembali melanjutkan agenda Safari Ramadan 1445 H Tahun 2024 pada Kamis (28/3/2024) malam....

10 Kursi Jabatan Eselon II Kosong, Pemkab Lebong Gelar Seleksi Terbuka

Kamis, 28 Mar 2024 06:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 10 kursi jabatan eselon II.b atau setara Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Lebong saat ini...

SOTK Baru, Direktur RSUD Lebong Pimpin Rapat Perdana

Kamis, 28 Mar 2024 06:00 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Lebong Rachman SKM MSi memimpin rapat perdana bersama jajarannya yang mengisi Susunan...

Safari Ramadan, Bupati Salurkan Bantuan Pembangunan Masjid Tertua di Lebong

Selasa, 26 Mar 2024 11:17 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) H Mustarani Abidin SH MSi kembali melanjutkan agenda...