Home / Daerah / Lebong / Ribuan Dosis Sinovac Tiba di Lebong, Vaksinasi Dimulai Februari

Ribuan Dosis Sinovac Tiba di Lebong, Vaksinasi Dimulai Februari

Rabu, 27 Jan 2021 11:21 WIB
Editor : Emzon Nurdin

Vaksin saat tiba di Gedung Farmasi Dinkes Lebong

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 1.560 vial atau dosis vaksin Sinovac tiba di Kabupaten Lebong, Rabu (27/1/2021) sore sekira pukul 16.55 WIB. Vaksin buatan China untuk meningkatkan kekebalan tubuh melawan Covid-19 ini dibawa dari gudang Dinkes Provinsi Bengkulu dan dikawal ketat aparat kepolisian.

Jika tidak ada kendala, vaksinasi akan dilaksanakan mulai tanggal 1 Februari 2021 mendatang.

Kepala Dinkes Kabupaten Lebong Rachman SKM M.Si mengatakan, penyuntikan tahap awal rencananya akan dilakukan terhadap 763 tenaga kesehatan (Nakes) dan beberapa pejabat daerah.

Meski begitu, dia mengaku, masih akan berkoordinasi terlebih dahulu dengan Satgas Covid-19 Kabupaten Lebong.

“Sebelum penyuntikan tetap akan dilakukan pemeriksaan medis, untuk mengetahui apakah kondisinya memungkinkan untuk divaksin atau tidak,” ujarnya di gedung farmasi, Rabu sore.

Dijelaskan, vaksinasi akan dilaksanakan dua tahap. Bagi yang telah disuntik, 14 hari berikutnya akan divaksin ulang.

“Jadi 2 dosis untuk 1 orang,” kata dia.

Pihaknya, lanjut Rachman, juga menerima Alat Pelindung Diri (APD) berupa masker medis, sarung tangan Latex, alat suntik vaksin, dan box safety untuk pembuangan bekas vaksin dan suntik.

Ia menyebut, sebanyak 75 vaksinator yang telah dilatih, akan disebar di puskesmas-puskesmas, RSUD, dan klinik Polres Lebong.

“Ada 15 lokasi. Setiap titik, 5 orang vaksinator,” demikian Rachman. (wez)

Baja Juga

News Feed

SOTK Baru, Direktur RSUD Lebong Pimpin Rapat Perdana

Kamis, 28 Mar 2024 06:00 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Lebong Rachman SKM MSi memimpin rapat perdana bersama jajarannya yang mengisi Susunan...

Safari Ramadan, Bupati Salurkan Bantuan Pembangunan Masjid Tertua di Lebong

Selasa, 26 Mar 2024 11:17 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) H Mustarani Abidin SH MSi kembali melanjutkan agenda...

Usai Mutasi, Pejabat Pemkab Lebong Tandatangani Perjanjian Kinerja di Hadapan Bupati

Senin, 25 Mar 2024 08:19 WIB

fokusbengkulu,lebong – Usai mutasi besar-besaran beberapa waktu lalu yang berlangsung dalam tiga jilid, Bupati Lebong Kopli Ansori SSos meminta...

Mutasi Jilid III, Bupati Kopli Lantik 38 Pejabat Administrasi

Jumat, 22 Mar 2024 11:55 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos kembali menggelar mutasi untuk yang ketiga kalinya (Jilid III) sepanjang bulan Maret Tahun...

Bupati Kopli Ansori Ganti Enam Pjs Kades

Kamis, 21 Mar 2024 09:43 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos memutuskan mengganti enam Penjabat Sementara (Pjs) Kades di Kabupaten Lebong. Ini...

Gubernur Gelar Safari Ramadan di Lebong, Bupati Kopli : Momentum Pererat Silaturahmi

Rabu, 20 Mar 2024 11:56 WIB

fokusbengkulu,lebong – Gubernur Bengkulu Dr H Rohidin Mersyah MA menggelar Safari Ramadan 1445 H Tahun 2024 di Masjid Al-Falah Desa Lokasari...

Pemkab Lebong Gelar Safari Ramadan di 22 Masjid, Berikut Lokasinya

Senin, 18 Mar 2024 07:52 WIB

fokusbengkulu,lebong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong bakal menggelar Safari Ramadan 1445 H di 22 masjid yang tersebar di beberapa kecamatan....

ASN yang Pernah Jadi Jurnalis Ini Kembali Dipercaya Pimpin Diskominfo Lebong

Sabtu, 16 Mar 2024 01:17 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos kembali mempercayakan Danial Paripurna SE untuk menduduki jabatan Sekretaris Dinas...

Bupati Kopli Ansori Rombak Pejabat Eselon II, III dan IV, Ini Daftar Lengkapnya

Kamis, 7 Mar 2024 05:17 WIB

fokusbengkulu,lebong – Mutasi besar-besaran kembali digelar oleh Bupati Lebong Kopli Ansori di triwulan pertama Tahun 2024. Pelantikan dan...

Bupati Kopli Ansori Sambut Kunjungan Kerja Kajati di Lebong

Selasa, 5 Mar 2024 07:39 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori ikut menyambut kunjungan kerja (Kunker) Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Bengkulu Rina Virawati...