Home / Daerah / Lebong / Longsor Hantui Pengendara, DPUPRP Lebong akan Bangun Jalan Baru di Talang Ratu

Longsor Hantui Pengendara, DPUPRP Lebong akan Bangun Jalan Baru di Talang Ratu

Sabtu, 29 Jun 2024 09:02 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong Arman Yunizar ST
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong Arman Yunizar ST

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPURP) Kabupaten Lebong tak tinggal diam menyikapi kondisi ruas jalan provinsi di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang yang saat ini sangat memprihatinkan. Ancaman longsor susulan masih terus menghantui para pengendara alias pengguna jalan. Menyikapi permasalahan tersebut, DPUPRP rencananya akan membangun jalan baru sepanjang kurang lebih 1 kilometer (Km).

“Insya Allah, tahun depan akan kita buka badan jalan baru. Ini sesuai dengan instruksi Pak Bupati Kopli. Mengingat ruas jalan yang ada sekarang sudah tidak memungkinkan untuk digunakan jangka panjang,” ungkap Plt Kepala DPUPRP Kabupaten Lebong Arman Yunizar ST saat dikonfimasi fokusbengkulu.com di kantornya baru-baru ini.

Arman menjelaskan, badan jalan baru yang akan dibangun berlokasi sekitar 200 meter dari bibir jurang. Hal tersebut dimaksudkan agar jalan bisa digunakan dalam waktu yang lama dan tidak rentan dengan risiko longsor yang bisa mengakibatkan jalan ambrol.

Baca juga :  Pesan Bupati Kopli Usai Lantik Mahmud Siam Jadi Pj Sekda : Bekerjalah Sepenuh Hati

“Penanganan yang kita lakukan tentu penanganan jangka panjang. Kalau jaraknya sekitar 200 meter dari bibir jurang, kita prediksi setidaknya hingga 50 tahun ke depan, kecil kemungkinan jalan tersebut ambrol,” kata Arman.

Demi merealisasikan rencana itu, Arman mengaku sangat mengharapkan dukungan dari masyarakat dan seluruh stakeholder terkait. Terutama dari pemilik lahan. Sebab, tidak ada ganti rugi lahan di lokasi badan jalan.

Pria yang juga Kabid SDA (Sumber Daya Air) DPUPRP Kabupaten Lebong ini meyakini, pemilik lahan akan mendukung. Sebab, akan ada dampak positif yang signifikan. Seperti, kenaikan harga tanah di sekitar ruas jalan, terbukanya kemungkinan pemekaran wilayah dan efek domino lainnya.

“Selain itu, tentu ini akan menjadi amal jariyah bagi si pemilik lahan. Sebab, jalan yang akan kita bangun itu dilewati oleh ratusan orang setiap harinya,” bijak Arman.

Ditanya alasan realisasi pembukaan badan jalan tersebut baru akan dimulai tahun depan. Sementara, saat ini masyarakat terus-terusan mengeluh terkait kondisi jalan provinsi di lokasi itu, Arman berujar, membuka dan membangun badan jalan baru memerlukan anggaran yang cukup besar. Sedangkan APBD Tahun 2024 sudah berjalan.

“Kalau untuk anggaran perencanaan jalan baru yang dimaksud, Insya Allah dialokasikan di APBD-P Tahun ini. Jadi, tahun depan kita anggarkan dana untuk pembukaan jalannya. Sekali lagi, mohon dukungan dari semua pihak agar rencana ini bisa berjalan lancar,” pungkas Arman.(wez)

Baja Juga

News Feed

Dua Paslon Dinyatakan MS, KPU Lebong Buka Ruang Tanggapan Masyarakat

Selasa, 17 Sep 2024 03:05 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan dua Pasangan Calon (Paslon) yang telah mendaftar untuk Pemilihan...

E-Meterai Error, Pendaftaran CPNS Diperpanjang Empat Hari

Kamis, 5 Sep 2024 06:10 WIB

fokusbengkulu,lebong – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lebong resmi memperpanjang jadwal pendaftaran...

Kopli – Roiyana Paslon Pertama Daftar Pilkada Lebong, Teriakan ‘Lanjutkan’ Bergemuruh

Jumat, 30 Agu 2024 09:27 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Lebong Kopli Ansori SSos – Roiyana SSy resmi...

Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024-2029 Dilantik, Didominasi Wajah Baru

Senin, 26 Agu 2024 08:44 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 25 orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 14...

DPS Pilkada Lebong Ditetapkan Sebanyak 82.134 Jiwa, Cek Nama Anda

Sabtu, 24 Agu 2024 09:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pemilihan Kepala Daerah...

KPU Lebong Segera Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wabup, Catat Jadwalnya

Sabtu, 24 Agu 2024 09:19 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong segera membuka pendaftaran pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati...

Pemkab Lebong Resmi Buka Seleksi CPNS, Ada 600 Formasi, Termasuk SMA-SMK

Senin, 19 Agu 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong resmi membuka seleksi pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran (TA)...

Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan, Ini Prioritas Bupati Kopli Dukung Indonesia Emas

Sabtu, 17 Agu 2024 06:28 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT ke-79...

Gerindra Merapat, Dukungan kepada Kopli Ansori Tak Terbendung

Senin, 12 Agu 2024 05:29 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dukungan demi dukungan kepada Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk kembali bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...

Eks Kades dan Bendahara Korupsi DD Rp 840 Juta, Duitnya Dipakai Foya-foya

Sabtu, 10 Agu 2024 06:45 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ulah mantan Kepala Desa (Kades) Pungguk Pedaro Kecamatan Bingin Kuning berinisial ST (54) dan mantan Kaur Keuangan...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus