Home / Daerah / Lebong / Musrenbang RKPD, Bupati Kopli Ansori Prioritaskan Aspirasi Masyarakat

Musrenbang RKPD, Bupati Kopli Ansori Prioritaskan Aspirasi Masyarakat

Senin, 20 Mar 2023 08:40 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Bupati Lebong Kopli Ansori
Bupati Lebong Kopli Ansori

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2024, bertempat di Aula Swarang Patang Stumang Bappeda di Tubei, Senin (20/3/2023). Kegiatan yang bertujuan untuk menyusun, menyelaraskan dan menyepakati prioritas pembangunan daerah di tahun 2024 ini mengusung tema “Peningkatan kesejahteraan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat melalui pengembangan sektor unggulan daerah menuju masyarakat Lebong yang bahagia dan sejahtera”.

Terpantau, Bupati Lebong Kopli Ansori didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) H Mustarani Abidin SH MSi berkesempatan membuka langsung Musrenbang RKPD tersebut. Tampak hadir, Staf Ahli Gubernur Bengkulu Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Drs Erlangga Idrus MSi, Ketua Komisi III DPRD Lebong Rama Chandra SH. Kemudian, ada Kepala Bappeda Zulhendri MPd serta segenap Kepala OPD di lingkup Pemkab Lebong.

Saat memberikan sambutan dan arahan, Bupati menegaskan bahwa prioritas pembangunan daerah pada tahun 2023 dan 2024 mengacu pada aspirasi masyarakat serta berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).

“Musrenbang kabupaten (RKPD,red) ini adalah sebagai tindaklanjut dari Musrenbang kecamatan. Saya tidak ingin Musrenbang ini sekadar seremonial saja. Tapi, kita benar-benar menampung aspirasi masyarakat untuk kemudian diwujudkan berdasarkan skala prioritas,” ucap Bupati mengawali.

Tak hanya aspirasi yang disampaikan kepada pihak eksekutif, lanjut Bupati, tetapi juga aspirasi yang disuarakan masyarakat melalui wakilnya yang ada di DPRD Kabupaten Lebong. Menurutnya, di tahun 2023, beberapa aspirasi masyarakat melalui legislatif yang kemudian menjadi Pokok Pikiran (Pokok Pikiran) DPRD akan direalisasikan.

Ia menyebut, anggaran Pokir itu tersebar di beberapa OPD. Di antaranya, di Dinas Pertanian dan Perikanan (Disperkan) nilainya mencapai Rp 1,5 miliar. Kemudian, di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) kurang lebih Rp 1,2 miliar.

“Lalu, ada juga di Dinas PUPRP, tetapi saya belum mendapatkan berapa rinciannya,” ujarnya. Momen Musrenbang RKPD, tambah dia, juga dimanfaatkan oleh Pemkab Lebong untuk menyampaikan usulan-usulan yang menjadi prioritas agar diakomodir oleh Pemprov Bengkulu.

Ketua TP PKK Kabupaten Lebong Elvi Sukaisih (tengah) didampingi Kepala DPMPTSP Nellawati SP MM (depan kanan) saat menghadiri acara Musrenbang RKPD

 

Tak jauh berbeda dari sebelumnya, usulan yang disampaikan kali ini juga masih berkaitan dengan infrastruktur serta sarana dan prasarana. Seperti, akses jalan provinsi yang ada di Kecamatan Pinang Belapis, Sapras di satuan pendidikan tingkat SMA/SMK dan infrastruktur lainnya yang menjadi kewenangan Pemprov Bengkulu.

“Seperti jalan dari Kampung Jawa menuju ke Pinang Belapis. Itu kita minta betul supaya diprioritaskan oleh Pak Gubernur. Dan Alhamdulillah, itu sudah direspons secara positif,” kata Bupati.

Para kepala OPD di lingkup Pemkab Lebong yang menghadiri Musrenbang RKPD

 

Pemprov Kucurkan Rp 13 Miliar untuk Infrastruktur

Sementara itu, Staf Ahli Gubernur Bengkulu Bidang Kemasyarakatan dan SDM Drs Erlangga Idrus MSi saat dikonfirmasi usai kegiatan Musrenbang RKPD mengungkapkan, tahun ini Pemprov Bengkulu mengucurkan Rp 13 miliar untuk pembangunan dan peningkatan infrastruktur jalan dan irigasi di Kabupaten Lebong.

“Kemudian, ada APBN melalui APBD Provinsi itu sekitar Rp 130 miliar untuk bidang kesehatan dan pendidikan yakni SMA dan SMK di Lebong,” ungkap Erlangga. Terkait keluhan masyarakat akan akses jalan yang menghubungkan Kecamatan Lebong Utara dan Pinang Belapis, pria yang juga pernah tercatat sebagai pejabat di lingkup Pemkab Lebong ini memastikan, kerusakan jalan itu akan segera diperbaiki.

“Tahun ini, Insya Allah tahun ini itu dibangun. Kalau lelangnya cepat, sebelum lebaran, jalan itu sudah selesai,” demikian Erlangga.

Diketahui, kegiatan Musrenbang RKPD ini juga dihadiri oleh unsur FKPD. Seperti Kapolres AKBP Awilzan SIK, Dandim 0409 Rejang Lebong Letkol Moch Renaldy Herbowo, Kajari Arief Indra Kusuma Adhi SH MHum. Lalu, ada Ketua TP PKK Kabupaten Lebong Elvi Sukaisih, para pimpinan instansi vertikal, BUMN-BUMD dan undangan lainnya.(wez)

Baja Juga

News Feed

Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Landa Lebong, Rumah Tergenang-Atap Melayang

Rabu, 24 Apr 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Belum hilang kesedihan masyarakat Lebong akibat banjir bandang yang meluluhlantakkan ratusan rumah yang tersebar di puluhan...

47 KPM di Desa Sungai Gerong Bahagia Terima BLT

Selasa, 23 Apr 2024 07:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 47 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sungai Gerong Kecamatan Amen menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bulan...

Jalan di Talang Ratu Terancam Putus, Kades Minta Pemprov Bengkulu Segera Tangani

Rabu, 17 Apr 2024 09:34 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bencana alam berupa banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Lebong pada Selasa (16/4/2024) memicu kerugian yang...

Banjir Surut, Bupati Kopli Ansori Salurkan Bantuan Pangan dan Air Bersih

Rabu, 17 Apr 2024 09:24 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bupati Lebong Kopli Ansori SSos menyalurkan bantuan tanggap darurat bencana berupa kebutuhan pangan kepada warga yang...

Banjir di Lebong : Ratusan Rumah Terendam, Sawah Hancur, Mobil hingga Ternak Tersapu

Selasa, 16 Apr 2024 05:26 WIB

fokusbengkulu,lebong – Masyarakat Lebong sedang berduka. Banjir bandang akibat luapan air Sungai Ketahun menerjang sedikitnya 10 desa pada Selasa...

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Jelang Idul Fitri, Dinas PUPRP Lebong Ambil Alih Perbaikan Jalan Provinsi

Rabu, 3 Apr 2024 07:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong mengambil alih perbaikan ruas jalan provinsi...

Tak Hanya Berobat Gratis, Kopli Juga Siapkan Bantuan untuk Pendamping Warga yang Sakit

Rabu, 3 Apr 2024 12:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komitmen Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk memberikan layanan kesehatan prima kepada masyarakat, khususnya warga miskin,...