Home / Daerah / Kota Bengkulu / Ketua PWI Bengkulu Sebut ‘Copy Paste’ Membunuh Kreativitas Wartawan

Ketua PWI Bengkulu Sebut ‘Copy Paste’ Membunuh Kreativitas Wartawan

Rabu, 2 Des 2020 09:47 WIB
Editor : Emzon Nurdin

fokusbengkulu,kotabengkulu – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Bengkulu Zacky Antony SH MH mewanti-wanti wartawan di Bengkulu agar tidak melakukan hal-hal yang bisa mencoreng profesi jurnalis. Salah satu yang dilarang keras oleh pria yang pernah menjabat sebagai Pemred (Pemimpin Redaksi) Harian Rakyat Bengkulu ini adalah ‘copy paste’ berita atau mencomot karya jurnalistik orang lain.

Dia menyebut, hal itu bisa membunuh kreativitas wartawan. Ini ditegaskan Zacky saat menyampaikan sambutan di acara pembukaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW) Angkatan XII yang digelar PWI Provinsi Bengkulu bertempat di Ruang Pola Kantor Gubernur Bengkulu, Rabu (2/12/2020) pagi sekira pukul 09.30 WIB.

“Di tengah kemudahan teknologi informasi seperti sekarang, copy paste itu betul-betul membunuh kreativitas wartawan. Control C (copy), lalu control P (paste) kemudian diubah sedikit judul. Lalu, ganti kode di bawah,” kata Zacky.

Dia meminta agar wartawan percaya diri dan yakin dengan karya jurnalistik sendiri.

“Jangan mengaku-mengaku karya orang lain itu adalah karya kita. Banggalah dengan karya kita sendiri,” ujarnya.

Di sisi lain, terkait pelaksanaan UKW Angkatan XII yang berlangsung di tengah Pandemi Covid-19, Zacky mengatakan, peserta dibatasi hanya 12 orang.

Ini sebagai bentuk kepatuhan terhadap Protokol Kesehatan (Prokes) pencegahan dan pengendalian Corona.

“Kalau di tahun-tahun sebelumnya, peserta UKW ini bisa mencapai ratusan orang. Paling sedikit 80 orang. Ini, mengingat Pandemi Covid-19. Sesuai regulasi Dewan Pers, silakan PWI di daerah melaksanakan UKW. Tapi, peserta sangat dibatasi,” demikian Zacky.

UKW yang dijadwalkan berlangsung hingga Kamis (3/12/2020) besok, menghadirkan penguji dari Dewan Pers.

Pantauan fokusbengkulu.com, UKW dibuka secara resmi oleh Plt Gubernur Bengkulu H Dedy Ermansyah SE melalui Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Setprov Bengkulu Supran.

Hadir pula segenap pengurus PWI Provinsi Bengkulu. Kemudian, ada Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno SSos MH, perwakilan dari TNI.

Lalu, ada perwakilan organisasi perusahaan media siber di Bengkulu, seperti JMSI (Jaringan Media Siber Indonesia) dan SMSI (Serikat Media Siber Indonesia). (red)

Baja Juga

News Feed

Dua Paslon Dinyatakan MS, KPU Lebong Buka Ruang Tanggapan Masyarakat

Selasa, 17 Sep 2024 03:05 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan dua Pasangan Calon (Paslon) yang telah mendaftar untuk Pemilihan...

E-Meterai Error, Pendaftaran CPNS Diperpanjang Empat Hari

Kamis, 5 Sep 2024 06:10 WIB

fokusbengkulu,lebong – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lebong resmi memperpanjang jadwal pendaftaran...

Kopli – Roiyana Paslon Pertama Daftar Pilkada Lebong, Teriakan ‘Lanjutkan’ Bergemuruh

Jumat, 30 Agu 2024 09:27 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Lebong Kopli Ansori SSos – Roiyana SSy resmi...

Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024-2029 Dilantik, Didominasi Wajah Baru

Senin, 26 Agu 2024 08:44 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 25 orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 14...

DPS Pilkada Lebong Ditetapkan Sebanyak 82.134 Jiwa, Cek Nama Anda

Sabtu, 24 Agu 2024 09:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pemilihan Kepala Daerah...

KPU Lebong Segera Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wabup, Catat Jadwalnya

Sabtu, 24 Agu 2024 09:19 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong segera membuka pendaftaran pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati...

Pemkab Lebong Resmi Buka Seleksi CPNS, Ada 600 Formasi, Termasuk SMA-SMK

Senin, 19 Agu 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong resmi membuka seleksi pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran (TA)...

Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan, Ini Prioritas Bupati Kopli Dukung Indonesia Emas

Sabtu, 17 Agu 2024 06:28 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT ke-79...

Gerindra Merapat, Dukungan kepada Kopli Ansori Tak Terbendung

Senin, 12 Agu 2024 05:29 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dukungan demi dukungan kepada Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk kembali bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...

Eks Kades dan Bendahara Korupsi DD Rp 840 Juta, Duitnya Dipakai Foya-foya

Sabtu, 10 Agu 2024 06:45 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ulah mantan Kepala Desa (Kades) Pungguk Pedaro Kecamatan Bingin Kuning berinisial ST (54) dan mantan Kaur Keuangan...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus