Home / Daerah / Lebong / Usai Diganjar Penghargaan Pelayanan Publik, Pemkab Lebong Raih Juara 3 Paritrana Award
Bupati Lebong Kopli Ansori saat menerima piagam penghargaan Paritrana Award yang diserahkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Rabu (1/3/2023)
Bupati Lebong Kopli Ansori saat menerima piagam penghargaan Paritrana Award yang diserahkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah, Rabu (1/3/2023)

fokusbengkulu,lebong – Masyarakat Lebong sepertinya patut berbangga. Di bawah komando Bupati Kopli Ansori dan Wabup Drs Fahrurrozi MPd, Pemerintah Daerah terus menorehkan prestasi. Usai diganjar penghargaan kepatuhan tinggi standar pelayanan publik oleh Ombudsman RI pada Selasa (28/2/2023). Sehari setelahnya, Pemkab Lebong berhasil meraih Juara III Paritrana Award Tahun 2022 kategori kabupaten/kota se Provinsi Bengkulu. Ini sebagai wujud penghargaan dari pemerintah pusat atas upaya optimal dalam menyelenggarakan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Jamsostek).

Piagam penghargaan diberikan langsung oleh Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah dan diterima Bupati Lebong Kopli Ansori, bertempat di Gedung Balai Raya Semarak, Rabu (1/3/2023).

Saat dikonfirmasi, Bupati Kopli Ansori menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh jajaran Pemkab Lebong, khususnya OPD teknis terkait yang serius dalam mewujudkan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi para pekerja yang ada di Kabupaten Lebong.

“Memberi perlindungan kepada seluruh pekerja merupakan salah satu kewajiban pemerintah daerah. Risiko akibat melaksanakan tugas bisa terjadi kepada siapa saja dan di mana saja. Oleh sebab itu, penting adanya program perlindungan sosial,” ungkap Bupati.

Ia menambahkan, pemerintah harus terus hadir guna memastikan bahwa jaminan sosial itu selalu ada. Sehingga bisa meminimalisir kekhawatiran para pekerja terhadap risiko yang mungkin terjadi saat menjalankan tugas.

“Pekerja merupakan aset yang harus dijaga,” ucap Bupati. Selanjutnya, Bupati berharap ke depan, Pemkab Lebong mampu mempertahankan, bahkan meningkatkan prestasi yang telah diraih.

“Semoga ke depan prestasi ini akan meningkat dan lebih baik lagi,” tutur Bupati. Dilansir dari berbagai sumber, Paritrana Award merupakan penghargaan yang diinisiasi oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko-PMK) bersama Kementerian Ketenagakerjaan, dan BP Jamsostek dalam perlindungan tenaga kerja.

Penghargaan ini diberikan kepada pemerintah provinsi, kabupaten/kota, perusahaan besar, perusahaan menengah dan usaha kecil mikro yang telah tertib administrasi dalam memberikan perlindungan jaminan sosial bagi tenaga kerja.(wez/adv)

Baja Juga

News Feed

Salurkan Bantuan Uang dan Sembako, Bupati Syamsul : Semoga Meringankan Beban Saudara Kita di Lebong

Jumat, 26 Apr 2024 06:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasca banjir bandang Sungai Ketahun yang memporak porandakan puluhan desa di Kabupaten Lebong pada Selasa (16/4/2024) lalu,...

Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Landa Lebong, Rumah Tergenang-Atap Melayang

Rabu, 24 Apr 2024 07:49 WIB

fokusbengkulu,lebong – Belum hilang kesedihan masyarakat Lebong akibat banjir bandang yang meluluhlantakkan ratusan rumah yang tersebar di puluhan...

Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Landa Lebong, Rumah Tergenang-Atap Melayang

Rabu, 24 Apr 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Belum hilang kesedihan masyarakat Lebong akibat banjir bandang yang meluluhlantakkan ratusan rumah yang tersebar di puluhan...

47 KPM di Desa Sungai Gerong Bahagia Terima BLT

Selasa, 23 Apr 2024 07:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 47 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sungai Gerong Kecamatan Amen menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bulan...

Jalan di Talang Ratu Terancam Putus, Kades Minta Pemprov Bengkulu Segera Tangani

Rabu, 17 Apr 2024 09:34 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bencana alam berupa banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Lebong pada Selasa (16/4/2024) memicu kerugian yang...

Banjir Surut, Bupati Kopli Ansori Salurkan Bantuan Pangan dan Air Bersih

Rabu, 17 Apr 2024 09:24 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bupati Lebong Kopli Ansori SSos menyalurkan bantuan tanggap darurat bencana berupa kebutuhan pangan kepada warga yang...

Banjir di Lebong : Ratusan Rumah Terendam, Sawah Hancur, Mobil hingga Ternak Tersapu

Selasa, 16 Apr 2024 05:26 WIB

fokusbengkulu,lebong – Masyarakat Lebong sedang berduka. Banjir bandang akibat luapan air Sungai Ketahun menerjang sedikitnya 10 desa pada Selasa...

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus