Home / Daerah / Lebong / Usai Pimpin Upacara Harlah Pancasila, Kopli Serahkan SK PPPK Nakes

Usai Pimpin Upacara Harlah Pancasila, Kopli Serahkan SK PPPK Nakes

Sabtu, 3 Jun 2023 12:29 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Bupati Lebong Kopli Ansori saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan Hari Lahir (Harlah) Pancasila, Kamis (1/6/2023)
Bupati Lebong Kopli Ansori saat menjadi Inspektur Upacara (Irup) peringatan Hari Lahir (Harlah) Pancasila, Kamis (1/6/2023)

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong menggelar upacara peringatan hari lahir (Harlah) Pancasila, bertempat di halaman kantor bupati di Tubei, Kamis (1/6/2023). Bupati Lebong Kopli Ansori langsung bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam upacara sakral yang mengusung tema “Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global” tersebut. Sementara, Kabag Ops Polres Lebong AKP Andi Ahmad Bustanil SIK didapuk sebagai Perwira Upacara.

Kemudian ada Danramil 409-01 Lebong Utara Mayor Arif Parwoko sebagai komandan upacara. Upacara tampak berlangsung tertib, lancar dan khidmat. Segenap unsur FKPD (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) berkesempatan hadir pada kesempatan itu.

Seperti, Dandim 0409 Letkol Inf Mochammad Renaldi Herbowo SSos, Kajari Arief Indra Kusuma Adhi SH MHum, Ketua DPRD Carles Ronsen SSos serta sejumlah pejabat eselon di lingkup Pemkab Lebong. Ikut pula ratusan ASN perwakilan dari masing-masing OPD.

Usai memimpin upacara, Kopli secara simbolis menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Kesehatan (Nakes) yang mengikuti seleksi tahun 2022 lalu. Jumlahnya ada sebanyak 86 orang.

Dalam amanahnya berkenaan dengan momen bersejarah Harlah Pancasila, Kopli mengajak seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Lebong, khususnya jajaran birokrat untuk bersatu dan bergotong royong dalam upaya memajukan daerah serta tetap teguh dalam mengamalkan nilai-nilai Pancasila.

“Mari kita bersatu padu membentuk dan membangun Indonesia dengan menjadikan Pancasila sebagai pondasi kita dalam berbangsa dan bernegara,” ucap Kopli.

Penyerahan SK PPPK Tenaga Kesehatan secara simbolis

 

Kopli menuturkan, Indonesia saat ini tengah menghadapi tantangan dan ujian dampak dari pengaruh perkembangan teknologi dan pengaruh media sosial yang kerap dijadikan sebagai wadah penyebaran informasi hoax. Jika tidak diperangi, kata Kopli, hal tersebut bisa memicu sikap intoleran bahkan berpaling dari ideologi Pancasila.

“Berhenti saling menghujat, apalagi menyebar informasi hoax yang dapat memicu perpecahan. Teknologi harus kita manfaatkan untuk hal positif,” ujar dia.

Pengibaran benderah merah putih saat acara Harlah Pancasila

 

Minta Nakes Tingkatkan Layanan Kesehatan

Sementara, saat memberikan pengarahan kepada PPPK Nakes yang menerima SK pengangkatan, Bupati Kopli Ansori didampingi Wabup Drs Fahrurrozi MPd meminta agar PPPK Nakes saling berlomba-lomba menunjukkan kinerja positif demi peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

“Semoga dengan adanya pengangkatan ini, kita dapat memperkuat sistem layanan kesehatan kita dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Lebong,” ujarnya.(wez/adv)

Baja Juga

News Feed

Kompak Kembalikan Formulir Pilgub ke NasDem, Kabar Duet Helmi-Mustarani Makin Santer

Rabu, 8 Mei 2024 01:57 WIB

fokusbengkulu,kotabengkulu – Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Bengkulu H Helmi Hasan SE hampir dipastikan maju sebagai Calon...

Mustarani Abidin, Birokrat Kawakan yang Disebut-sebut Bakal Dampingi Helmi Hasan di Pilgub Bengkulu

Senin, 6 Mei 2024 05:33 WIB

fokusbengkulu,kotabengkulu -  Dinamika politik di Provinsi Bengkulu menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang terus...

Pantau Asesmen JPTP, Bupati Kopli Sampaikan Pesan Ini

Minggu, 5 Mei 2024 10:58 WIB

fokusbengkulu,lebong  - Peserta Seleksi Terbuka (Selter) Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong mulai...

Seluruh Puskesmas di Lebong Kini Miliki Dokter, Siap Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 3 Mei 2024 10:03 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pelayanan kesehatan prima dengan SDM yang memadai, menjadi konsen Bupati Lebong Kopli Ansori sejak awal dipercaya memimpin...

Lebong Catat Sejarah, Sabet WTP 8 Kali Berturut-turut

Jumat, 3 Mei 2024 06:34 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong mencatat sejarah. Di bawah kepemimpinan Bupati Kopli Ansori SSos dan Wabup Drs...

Lantik 370 PPPK, Wabup Ajak Berkontribusi Bangun Lebong

Selasa, 30 Apr 2024 11:52 WIB

fokusbengkulu,lebong  - Wakil Bupati (Wabup) Lebong Drs Fahrurrozi MPd melantik dan mengambil sumpah sebanyak 370 orang Pegawai Pemerintah dengan...

Berikut Nama Peserta Lelang JPTP yang Memenuhi Syarat, Tahapan Selanjutnya Asesmen

Selasa, 30 Apr 2024 11:16 WIB

fokusbengkulu,lebong – Panitia Seleksi (Pansel) terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong telah...

Dinas Kominfo Siapkan Wifi Gratis di Posko Bencana dan PTM Muara Aman

Sabtu, 27 Apr 2024 10:50 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebagai langkah untuk menunjang kelancaran komunikasi selama masa tanggap darurat bencana banjir bandang Sungai Ketahun di...

Salurkan Bantuan Uang dan Sembako, Bupati Syamsul : Semoga Meringankan Beban Saudara Kita di Lebong

Jumat, 26 Apr 2024 06:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasca banjir bandang Sungai Ketahun yang memporak porandakan puluhan desa di Kabupaten Lebong pada Selasa (16/4/2024) lalu,...

Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Landa Lebong, Rumah Tergenang-Atap Melayang

Rabu, 24 Apr 2024 07:49 WIB

fokusbengkulu,lebong – Belum hilang kesedihan masyarakat Lebong akibat banjir bandang yang meluluhlantakkan ratusan rumah yang tersebar di puluhan...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus