Home / Daerah / Lebong / ASN yang Pernah Jadi Jurnalis Ini Kembali Dipercaya Pimpin Diskominfo Lebong

ASN yang Pernah Jadi Jurnalis Ini Kembali Dipercaya Pimpin Diskominfo Lebong

Sabtu, 16 Mar 2024 01:17 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Plt Kepala Dinas Kominfo-SP Kabupaten Lebong Danial Paripurna SE (kanan, baju warna cokelat) saat menggelar Sertijab dengan Sekretaris Dinas Kominfo-SP sebelumnya Dodi Irawan ST, Jum'at (15/3/2024)
Plt Kepala Dinas Kominfo-SP Kabupaten Lebong Danial Paripurna SE (kanan, baju warna cokelat) saat menggelar Sertijab dengan Sekretaris Dinas Kominfo-SP sebelumnya Dodi Irawan ST, Jum'at (15/3/2024)

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos kembali mempercayakan Danial Paripurna SE untuk menduduki jabatan Sekretaris Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Dinas Kominfo-SP) Kabupaten Lebong. Danial dilantik bersama puluhan pejabat eselon lainnya dalam mutasi yang digelar pada Kamis (7/3/2024) lalu. ASN yang pernah menjadi jurnalis di salah satu media cetak terbesar di Provinsi Bengkulu ini menggantikan posisi Dodi Irawan ST yang bergeser sebagai Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Lebong.

Tak hanya sebagai Sekretaris, Danial juga ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kominfo-SP untuk mengisi kekosongan pasca ditinggalkan Saprul SE yang digeser menjadi Kepala Dinas PMD Kabupaten Lebong.

Serah terima jabatan (Sertijab) digelar di ruang rapat Kantor Dinas Kominfo-SP di kawasan perkantoran Tubei pada Jum’at (15/3/2024) pagi. Tampak hadir dalam prosesi Sertijab tersebut ada Asisten I Setda Lebong Reko Haryanto SSos MSi dan segenap jajaran Dinas Kominfo-SP.

Plt Kepala Dinas Kominfo-SP Lebong yang baru Danial Paripurna SE saat memberikan sambutan

 

Usai Sertijab, Danial menegaskan bahwa dirinya siap untuk mengemban amanah yang diberikan dan bekerja maksimal sesuai dengan Tupoksi yang ia emban guna menyukseskan visi misi Bupati Kopli Ansori dan Wabup Drs Fahrurrozi MPd.

“Insya Allah, saya siap bekerja demi kemajuan dan masyarakat Lebong yang bahagia dan sejahtera,” sampai Danial. Ia berujar, OPD yang ia pimpin akan selalu berupaya untuk meningkatkan sinergitas dan soliditas, baik internal maupun dengan segenap stake holder dan elemen masyarakat.

Baca juga :  Lagi, Pemkab Lebong Raih Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombudsman RI

“Dukungan dari semua pihak, utamanya rekan-rekan di Dinas Kominfo tentu menjadi modal utama saya untuk menjalankan tugas ini dengan optimal,” ucapnya.

Dia juga memastikan bahwa program-program dan hal baik yang telah ditorehkan oleh Kepala Dinas Kominfo-SP sebelumnya, akan terus dipertahankan dan ditingkatkan.

“Semoga kita semua bisa terus memberikan kontribusi bagi kemajuan Kabupaten Lebong yang kita cintai ini,” tandasnya. Sementara itu, mantan Kepala Dinas-SP Kabupaten Lebong Saprul SE dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap jajaran Dinas Kominfo-SP atas dukungan dan kerja sama yang telah diberikan selama ia menjabat.

Baca juga : Bupati Kopli Ansori Rombak Pejabat Eselon II, III dan IV, Ini Daftar Lengkapnya

“Tentu, selama saya bertugas di sini, sebagai manusia biasa, ada salah dan khilaf baik ucapan maupun perbuatan. Untuk itu, dalam kesempatan ini, saya menyampaikan permohonan maaf. Mari kita tetap jaga kekompakan dan silaturahmi serta fokus bekerja demi menyukseskan program-program Bupati dan Wakil Bupati,” kata Saprul.

Sekadar diketahui, sebelumnya Danial ditunjuk oleh Bupati Kopli Ansori sebagai Plt Kepala Dinas Kominfo-SP Lebong pada periode 2021-2022.(red/adv)

Baja Juga

News Feed

Salurkan Bantuan Uang dan Sembako, Bupati Syamsul : Semoga Meringankan Beban Saudara Kita di Lebong

Jumat, 26 Apr 2024 06:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasca banjir bandang Sungai Ketahun yang memporak porandakan puluhan desa di Kabupaten Lebong pada Selasa (16/4/2024) lalu,...

Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Landa Lebong, Rumah Tergenang-Atap Melayang

Rabu, 24 Apr 2024 07:49 WIB

fokusbengkulu,lebong – Belum hilang kesedihan masyarakat Lebong akibat banjir bandang yang meluluhlantakkan ratusan rumah yang tersebar di puluhan...

Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Landa Lebong, Rumah Tergenang-Atap Melayang

Rabu, 24 Apr 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Belum hilang kesedihan masyarakat Lebong akibat banjir bandang yang meluluhlantakkan ratusan rumah yang tersebar di puluhan...

47 KPM di Desa Sungai Gerong Bahagia Terima BLT

Selasa, 23 Apr 2024 07:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 47 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sungai Gerong Kecamatan Amen menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bulan...

Jalan di Talang Ratu Terancam Putus, Kades Minta Pemprov Bengkulu Segera Tangani

Rabu, 17 Apr 2024 09:34 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bencana alam berupa banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Lebong pada Selasa (16/4/2024) memicu kerugian yang...

Banjir Surut, Bupati Kopli Ansori Salurkan Bantuan Pangan dan Air Bersih

Rabu, 17 Apr 2024 09:24 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bupati Lebong Kopli Ansori SSos menyalurkan bantuan tanggap darurat bencana berupa kebutuhan pangan kepada warga yang...

Banjir di Lebong : Ratusan Rumah Terendam, Sawah Hancur, Mobil hingga Ternak Tersapu

Selasa, 16 Apr 2024 05:26 WIB

fokusbengkulu,lebong – Masyarakat Lebong sedang berduka. Banjir bandang akibat luapan air Sungai Ketahun menerjang sedikitnya 10 desa pada Selasa...

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus