Home / Daerah / Lebong / Launching Video Profil Pariwisata, Pesona Lebong ‘The Little Batavia’ Ditarget Mendunia

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Lebong melaunching video profil pariwisata Lebong Tahun 2020.

Video yang mengangkat potensi pariwisata Kabupaten Lebong tersebut mengusung tema “Ayo ke Lebong The Little Batavia”.

Video tersebut dilaunching di Aula Disparpora Lebong, Jum’at (11/9/2020) pagi.

Bupati Lebong DR H Rosjonsyah SIP MSi hadir langsung dalam acara tersebut.

Kepala Disparpora Lebong Ir Eddy Ramlan M.Si dalam penyampaiannya mengatakan, narasi video profil pariwisata Kabupaten Lebong Tahun 2020, dibuat dalam dua versi bahasa.

Yakni Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. Mengapa dibuat dua versi ? Sebab, Pemkab Lebong melalui Disparpora menargetkan promosi wisata tidak hanya dilakukan di tingkat nasional.

Tetapi juga merambah internasional. Dengan demikian, diharapkan pesona Lebong bisa mendunia. 

Video yang menunjukkan keindahan objek-objek wisata dan keindahan alam Kabupaten Lebong tersebut berdurasi 7,5 menit.

Video ini sendiri diketahui merupakan karya putra-putri Kabupaten Lebong dengan kualitas standar nasional.

“Jika berbicara masalah wisata semua tak lepas dari promosi. Dan video profil wisata ini merupakan salah satu produk unggulan kami untuk mempromosikan objek-objek wisata andalan Kabupaten Lebong,” kata Eddy.

Bupati Lebong DR H Rosjonsyah SIP MSi saat menyampaikan arahan

 

Dia menuturkan, video profil pariwisata Kabupaten Lebong tersebut juga akan diserahkan ke Kementerian Pariwisata Republik Indonesia.

Tujuannya, untuk dipromosikan di tingkat nasional hingga internasional.

Selain itu, kata Eddy, seluruh OPD di jajaran Pemkab Lebong juga akan dibagikan.

Diharapkan bisa menggenjot promosi pariwisata daerah, dengan ikut membagikan video profil ini di akun medsos masing-masing OPD.

Kepala Disparpora Kabupaten Lebong Ir Eddy Ramlan M.Si saat memberikan pemaparan terkait video profil pariwisata Lebong

 

“Kita upayakan video profil pariwisata Kabupaten Lebong akan terus diupdate. Artinya akan ada video profil pariwisata setiap tahunnya,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Lebong DR H Rosjonsyah SIP MSi menyampaikan apresiasi yang tinggi atas inovasi yang dilakukan oleh Disparpora Lebong.

Langkah itu, harap Bupati, bisa menstimulus OPD lainnya, dalam upaya menciptakan inovasi program-program pembangunan daerah.

“OPD harus berinovasi dan jangan hanya monoton dengan program-program pembangunan fisik saja. Salah satunya harus bisa memanfaatkan teknologi seperti ini,” kata Bupati.

Dia menyakini, sektor pariwisata bisa mendongkrak pertumbuhan perekonomian masyarakat.

Dengan semakin banyak wisatawan yang datang ke Kabupaten Lebong, berdampak pada meningkatnya perputaran uang di tengah masyarakat.

“Kita harus sadari, Kabupaten Lebong adalah daerah tujuan dan bukan daerah perlintasan. Melalui promosi daerah ini merupakan langkah penting dan strategis, untuk meningkatkan minat masyarakat luar untuk datang ke Kabupaten Lebong,” demikian Bupati.

Unsur FKPD dan para pejabat eselon di lingkup Pemkab Lebong yang hadir

 

Acara launching tersebut turut dihadiri Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) dan sejumlah kepala OPD di jajaran Pemkab Lebong. (red)

Baja Juga

News Feed

Sebelum Berangkat, 97 Jemaah Haji Dapat Uang Saku dari Bupati Kopli Ansori

Minggu, 19 Mei 2024 06:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 97 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Lebong Tahun 2024 / 1445 H punya kesan tersendiri terhadap Bupati Kopli...

Tronton Bawa Alat Berat Nyangkut di Talang Ratu, Jalan Patah dan Terancam Putus Total

Minggu, 19 Mei 2024 11:46 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ruas jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Lebong – Rejang Lebong, tepatnya di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo...

Bupati Kopli Ansori Tegas Tolak Jalan Kabupaten Dilewati Truk Batu Bara

Sabtu, 18 Mei 2024 04:18 WIB

fokusbengkulu,lebong – Kabar terkait perusahaan tambang batubara yang ada di Kecamatan Pinang Belapis kembali beroperasi, rupanya memicu...

HUT ke-44 Perpusnas RI, Lebong Terima Bantuan Mobil dan Sepeda Motor

Sabtu, 18 Mei 2024 04:09 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong mendapatkan bantuan satu unit mobil perpustakaan keliling dan empat unit sepeda motor...

Tindaklanjuti Arahan Bupati, Disperkan Lebong Bersihkan Lahan Sawah Terdampak Banjir

Jumat, 17 Mei 2024 07:54 WIB

fokusbengkulu,lebong – Banjir bandang akibat luapan Sungai Ketahun yang terjadi pada Selasa (16/4/2024) lalu, diketahui telah memporak-porandakan...

Hadiri HUT Dekranas yang Dibuka Ibu Negara, Begini Kesan Elvi Sukaisih Kopli

Jumat, 17 Mei 2024 06:05 WIB

fokusbengkulu,jawatengah – Ketua TP PKK Kabupaten Lebong Elvi Sukaisih Kopli Ansori didampingi Ketua GOW (Gabungan Organisasi Wanita) Kabupaten...

KPU Lebong Umumkan Nama-nama PPK Terpilih , Cek di Sini

Rabu, 15 Mei 2024 09:45 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan 5 nama terpilih sebagai anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di...

Pasca Banjir, Tim Medis Beri Pelayanan Kesehatan di Topos, Bupati Apresiasi

Selasa, 14 Mei 2024 11:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu bersama Dinkes Kabupaten Lebong menggelar pelayanan kesehatan gratis di Desa...

Temui Konstituen, DPRD Lebong Serap Aspirasi

Selasa, 14 Mei 2024 06:30 WIB

fokusbengkulu,lebong – 25 Anggota DPRD Lebong kembali menggelar agenda tahunan. Para legislator tersebut turun ke Daerah Pemilihan (Dapil)...

Wow ! Anggaran Perjalanan Dinas BPKD Rejang Lebong Capai Miliaran Rupiah

Jumat, 10 Mei 2024 09:39 WIB

fokusbengkulu,rejanglebong – Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Rejang Lebong mengalokasikan anggaran yang cukup fantastis untuk...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus