fokusbengkulu,lebong – Longsor susulan yang terjadi pada Minggu (19/5/2024), mengakibatkan akses jalan provinsi di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang yang menghubungkan Lebong – Curup Rejang Lebong, putus total. Badan jalan yang sempat amblas akhirnya ambruk ke jurang yang mengarah ke aliran Sungai Ketahun. Akibatnya, lalu lintas sempat lumpuh total selama beberapa jam. Pantauan di lapangan, sekira pukul 17.55 lajur sementara berhasil dibuka dan hanya bisa dilewati sepeda motor. Itu setelah tiga unit alat berat jenis excavator dikerahkan untuk mengeruk tebing di sisi jalan.
“Iya, sebelum maghrib tadi, tiga unit excavator dari PU Provinsi sudah membuka jalan sementara. Tapi, hanya bisa dilewati R2 (Sepeda motor,red). Kalau R4 belum, karena ini tanah dan ada titik air yang membuat tanah bisa saja ambles. Jadi, kalau dipaksakan R4 lewat, sangat berbahaya,” ungkap Kapolres Lebong AKBP Awilzan SIK melalui Kapolsek Rimbo Pengadang Ipda Amir Lukman Hakim ketika dihubungi fokusbengkulu.com, Minggu malam.
Baca juga : Tronton Bawa Alat Berat Nyangkut di Talang Ratu, Jalan Patah dan Terancam Putus Total
Amir mengatakan, hingga Minggu malam, personel Polsek Rimbo Pengadang masih stand by di lokasi untuk membantu pengendara melintas.
“Iya, ini masih di lokasi, dari pagi tadim,” ungkapnya. Sementara itu, pantauan fokusbengkulu.com di media sosial Facebook, banyak akun yang menayangkan secara langsung kondisi ruas jalan di Desa Talang Ratu yang amblas. Termasuk saat jalan sementara bisa dilewati oleh pengendara sepeda motor.
“Sementara untuk jalan sudah bisa dilewati sepeda motor dan pejalan kaki. Mobil belum. Harap berhati-hati, waspada hujan karena sudah mulai gelap,” sebut akun Putra Gama.(wez)