Home / Daerah / Lebong / Didominasi Lansia, 52 KPM Desa Gandung Terima BLT April – Juni

Didominasi Lansia, 52 KPM Desa Gandung Terima BLT April – Juni

Rabu, 9 Agu 2023 07:08 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Pjs Kades Gandung Mizwar Effendi (kanan) bersama Tim Fasilitasi Kecamatan Lebong Utara, Ketua BPD, Bhabin Kamtibmas dan Babinsa saat menyalurkan BLT di Balai Desa Gandung, Rabu (9/8/2023)
Pjs Kades Gandung Mizwar Effendi (kanan) bersama Tim Fasilitasi Kecamatan Lebong Utara, Ketua BPD, Bhabin Kamtibmas dan Babinsa saat menyalurkan BLT di Balai Desa Gandung, Rabu (9/8/2023)

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 52 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Gandung Kecamatan Lebong Utara yang didominasi oleh kelompok warga Lanjut Usia (Lansia) menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2023. Penyaluran BLT untuk bulan April, Mei dan Juni senilai Rp 900 ribu ini digelar di gedung balai desa setempat, Rabu (9/8/2023). Pantauan di lapangan, penyerahan BLT tersebut juga disaksikan oleh Tim Fasilitasi Kecamatan Lebong Utara, Ketua BPD, Pendamping Desa, Bhabin Kamtibmas dan Babinsa.

“Hari ini, kita kembali menyalurkan BLT Tahap II sebesar Rp 900 ribu. Per bulannya Rp 300 ribu,” ucap Penjabat Sementara (Pjs) Kades Gandung Mizwar Effendi saat dibincangi fokusbengkulu.com usai kegiatan. Mizwar menyampaikan permohonan maaf kepada segenap warga Desa Gandung, khususnya 52 KPM lantaran terjadi sedikit keterlambatan penyaluran.

“Keterlambatan ini tentu tidaklah disengaja. Kami harap KPM Desa Gandung bisa memakluminya. Ke depan, kami akan berusaha semaksimal mungkin agar penyaluran BLT ini bisa lebih cepat,” kata dia. Selanjutnya, Mizwar mengimbau kepada KPM agar menggunakan uang BLT untuk memenuhi kebutuhan pokok dan keperluan penting lainnya.

Camat Lebong Utara Marhama SH MAP melalui Sekretaris Camat Arya Anderson saat memberikan sambutan sebelum penyaluran BLT

 

“Termasuk kalau ada kebutuhan sekolah anak atau untuk keperluan berobat dan hal lain yang penting dan mendesak. Semoga BLT yang disalurkan ini bisa bermanfaat,” tandasnya. Senada dengan Pjs Kades, Sekretaris Camat (Sekcam) Lebong Utara Arya Anderson juga berpesan kepada KPM agar memanfaatkan BLT sebaik-baiknya.

“BLT ini sudah pasti ditunggu-tunggu oleh Bapak Ibu dan Alhamdulillah hari bisa disalurkan,” ujar Arya.(wez/adv)

Baja Juga

News Feed

Sebelum Berangkat, 97 Jemaah Haji Dapat Uang Saku dari Bupati Kopli Ansori

Minggu, 19 Mei 2024 06:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 97 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Lebong Tahun 2024 / 1445 H punya kesan tersendiri terhadap Bupati Kopli...

Tronton Bawa Alat Berat Nyangkut di Talang Ratu, Jalan Patah dan Terancam Putus Total

Minggu, 19 Mei 2024 11:46 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ruas jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Lebong – Rejang Lebong, tepatnya di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo...

Bupati Kopli Ansori Tegas Tolak Jalan Kabupaten Dilewati Truk Batu Bara

Sabtu, 18 Mei 2024 04:18 WIB

fokusbengkulu,lebong – Kabar terkait perusahaan tambang batubara yang ada di Kecamatan Pinang Belapis kembali beroperasi, rupanya memicu...

HUT ke-44 Perpusnas RI, Lebong Terima Bantuan Mobil dan Sepeda Motor

Sabtu, 18 Mei 2024 04:09 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong mendapatkan bantuan satu unit mobil perpustakaan keliling dan empat unit sepeda motor...

Tindaklanjuti Arahan Bupati, Disperkan Lebong Bersihkan Lahan Sawah Terdampak Banjir

Jumat, 17 Mei 2024 07:54 WIB

fokusbengkulu,lebong – Banjir bandang akibat luapan Sungai Ketahun yang terjadi pada Selasa (16/4/2024) lalu, diketahui telah memporak-porandakan...

Hadiri HUT Dekranas yang Dibuka Ibu Negara, Begini Kesan Elvi Sukaisih Kopli

Jumat, 17 Mei 2024 06:05 WIB

fokusbengkulu,jawatengah – Ketua TP PKK Kabupaten Lebong Elvi Sukaisih Kopli Ansori didampingi Ketua GOW (Gabungan Organisasi Wanita) Kabupaten...

KPU Lebong Umumkan Nama-nama PPK Terpilih , Cek di Sini

Rabu, 15 Mei 2024 09:45 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan 5 nama terpilih sebagai anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di...

Pasca Banjir, Tim Medis Beri Pelayanan Kesehatan di Topos, Bupati Apresiasi

Selasa, 14 Mei 2024 11:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bengkulu bersama Dinkes Kabupaten Lebong menggelar pelayanan kesehatan gratis di Desa...

Temui Konstituen, DPRD Lebong Serap Aspirasi

Selasa, 14 Mei 2024 06:30 WIB

fokusbengkulu,lebong – 25 Anggota DPRD Lebong kembali menggelar agenda tahunan. Para legislator tersebut turun ke Daerah Pemilihan (Dapil)...

Wow ! Anggaran Perjalanan Dinas BPKD Rejang Lebong Capai Miliaran Rupiah

Jumat, 10 Mei 2024 09:39 WIB

fokusbengkulu,rejanglebong – Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Rejang Lebong mengalokasikan anggaran yang cukup fantastis untuk...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus