fokusbengkulu,seluma – Naas dialami Rapenda bin Zaini (18), warga Desa Lubuk Betung Kecamatan Semindang Alas Maras (SAM) Kabupaten Seluma. Pemuda ini tewas setelah tersengat listrik bertegangan tinggi di kawasan perkebunan sawit di Desa Lubuk Betung. Kejadian yang menggemparkan warga tersebut terjadi Kamis (12/11/2020) sore.
Saksi atas nama Gafur (17) membeberkan, kronologis peristiwa itu bermula saat dirinya membonceng korban menuju ke perkebunan dengan membawa alat untuk memanen sawit, yakni gala fiber.
Tiba di jalan menurun di ujung desa, korban berjalan kaki dengan membawa gala fiber tersebut.
Di tengah perjalanan, tanpa ia sadari, ujung alat itu menyentuh kabel listrik bertegangan tinggi. Seketika, korban tersengat listrik.
Setelah kejadian, saksi bersama warga yang lain melarikan korban ke RSUD Hasanudin Damrah Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan.
Namun, nyawanya tidak terselamatkan. Lalu, warga membawa jasad Rapenda kembali ke rumah duka.
“Keluarga korban menyatakan ikhlas menerima kejadian ini sebagai musibah dan menolak proses autopsi atau proses penyelidikan,” ungkap Kapolres Seluma AKBP Swittanto Prasetyo S.IK melalui Kapolsek SAM Ipda Prengki Sirait SH.
Kapolsek juga menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas musibah itu. Dia mengimbau kepada warga untuk berhati-hati saat sedang menjalankan rutinitas sehari-hari.
“Kita sudah melayat ke rumah duka. Semoga kejadian seperti ini tidak terulang lagi,” tandas Kapolsek. (red)