Home / Daerah / Lebong / Oknum ASN Lebong yang Ditangkap Polisi Ternyata Sudah Dua Kali Curi Motor

Oknum ASN Lebong yang Ditangkap Polisi Ternyata Sudah Dua Kali Curi Motor

Minggu, 27 Jun 2021 01:29 WIB
Editor : Emzon Nurdin

fokusbengkulu,lebong – DF alias Yp (37), oknum ASN yang bertugas di salah satu Kantor Camat Kabupaten Lebong, warga Kecamatan Bingin Kuning, sepertinya bakal lama mendekam di penjara. Bagaimana tidak, pasca ditangkap Sat Reskrim Polres Lebong belum lama ini lantaran nekat mencuri sepeda motor jenis Honda Blade tanpa Nopol, saat terparkir di halaman masjid Desa Sukau Datang pada tanggal 27 April 2021 lalu.

Setelah penyidik melakukan pengembangan, terungkap bahwa ternyata tersangka DF juga pernah beraksi di Desa Embong Kecamatan Uram Jaya pada hari Minggu tanggal 24 Januari 2021. Dengan begitu, sedikitnya sudah dua kali si oknum abdi negara itu menggasak sepeda motor. 

Saat beraksi di Desa Embong, DF ditemani rekannya JH (32), yang juga warga Kecamatan Bingin Kuning. Mereka membawa kabur sepeda motor jenis Yamaha Mio J yang tengah terparkir di bawah batang pisang, saat pemiliknya asyik menonton sabung ayam.

“Berdasarkan pengembangan dari kasus Curanmor di Kecamatan Lebong Atas pada bulan Ramadhan 2021 lalu. Kita telah menangkap satu tersangka lagi berinisial JH. JH ini adalah rekan dari tersangka DF saat melakukan Curanmor di Desa Embong Kecamatan Uram Jaya,” urai Kapolres Lebong AKBP Ichsan Nur S.IK didampingi Kasat Reskrim AKP Didik Mujiyanto SH MH saat press release di Mapolres Lebong, Jum’at (25/6/2021).

Kapolres menjelaskan, kronologi kejadian bermula saat korban hendak menuju ke Pasar Muara Aman Kecamatan Lebong Utara dengan mengendarai sepeda motor jenis Yamaha Mio J. Saat melintas di Desa Embong, korban melihat ada sekelompok orang sedang mengadu ayam di depan rumah warga.

Korban berhenti untuk menyaksikan sabung ayam itu. Tak berselang lama, sekelompok orang tersebut pindah ke kebun di belakang rumah. Korban yang penasaran dan ingin menyaksikan kelanjutan adu ayam, lantas mengikuti ke arah perkebunan. Ia lalu memarkirkan sepeda motornya berjarak sekitar 30 meter dari lokasi sabung ayam.

Baca Juga : Kecanduan Judi Sabung Ayam, Oknum ASN Lebong Nekat Curi Motor yang Terparkir di Halaman Masjid

“Saat ingin pulang sekira pukul 17.30, korban terkejut saat melihat sepeda motornya sudah tidak ada lagi di tempat ia perkirkan semula. Sepeda motor itu sudah dicuri oleh tersangka DF dan temannya JH dengan menggunakan kunci T,” bebernya.

Selanjutnya, tambah Kapolres, Yamaha Mio J itu dijual oleh tersangka ke Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT) Kabupaten Rejang Lebong.

“Saat ini kedua tersangka dan barang bukti berupa plat nomor polisi yang sudah dicopot, kita amankan unntuk proses penyidikan lebih lanjut,” demikian Kapolres.(red)

Baja Juga

News Feed

Hujan Tak Surutkan Semangat Pendukung Kopli – Roiyana Hadiri Kampanye Akbar, Massa Membeludak

Kamis, 21 Nov 2024 08:31 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dukungan kepada Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lebong Nomor Urut 1 Kopli Ansori SSos – Roiyana SSy untuk...

Gempar ! Aksi Bun*h Diri Pria di Lebong Terekam Kamera, Terjun dari Tower Setinggi Puluhan Meter

Selasa, 19 Nov 2024 10:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Warga Kelurahan Embong Panjang Kecamatan Lebong Tengah dan sekitarnya pada Selasa (19/11/2024) pagi digemparkan dengan aksi...

Tumpah Ruah, Masyarakat Uram Jaya Bersatu Menangkan Kopli Ansori – Roiyana

Senin, 18 Nov 2024 04:55 WIB

fokusbengkulu,lebong - Ribuan warga Kecamatan Uram Jaya tumpah ruah menghadiri kampanye tatap muka pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lebong...

Patahkan Statement Lawan dengan Data, Kopli Ansori Dinilai Unggul Debat

Sabtu, 16 Nov 2024 01:06 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menggelar debat publik kedua sebagai debat terakhir antar Pasangan Calon...

Pilkada di Depan Mata, KPU Lebong Ajak Gunakan Hak Pilih, Jangan Golput !

Senin, 11 Nov 2024 09:19 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Lebong Tahun 2024 sudah di depan mata. Hari...

Lebong Bergolak, Ribuan ASN dan THLT Turun ke Jalan, Desak Plt Bupati Mundur

Rabu, 6 Nov 2024 04:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN), Tenaga Harian Lepas Terdaftar (THLT) di lingkup Pemkab Lebong dan perangkat desa yang...

Usai Diproses Bawaslu, 20 ASN Lebong Terancam Sanksi BKN

Selasa, 8 Okt 2024 08:24 WIB

fokusbengkulu,lebong - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lebong telah memproses laporan dugaan pelanggaran netralitas Aparatur Sipil Negara...

Ini Visi Misi Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lebong, Yuk Simak !

Sabtu, 5 Okt 2024 12:28 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong telah resmi menetapkan dua Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati...

Penunjukan Pj Sekda Diduga Kental Muatan Politis, Tim Hukum Kopli – Roiyana Minta Kemendagri Anulir

Jumat, 4 Okt 2024 12:36 WIB

fokusbengkulu,lebong - Penunjukan Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Bengkulu Donni Swabuana ST MSi sebagai Penjabat (Pj)...

Rombak Pejabat, Plt Bupati Lebong Tuai Kecaman

Sabtu, 28 Sep 2024 11:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Wakil Bupati (Wabup) Lebong Drs Fahrurrozi MPd yang ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Lebong per tanggal 25...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus