Home / Daerah / Rejang Lebong / Kapolsek Beri Bantuan Sembako untuk Keluarga Korban Tertimpa Pohon

Kapolsek Beri Bantuan Sembako untuk Keluarga Korban Tertimpa Pohon

Sabtu, 25 Sep 2021 11:59 WIB
Editor : Emzon Nurdin

fokusbengkulu,rejanglebong – Kejadian tragis yang dialami Adi Setiadi (36) warga Desa Purwodadi Kecamatan Bermani Ulu yang tertimpa pohon di kebun miliknya di Desa Kampung Melayu Kecamatan Bermani Ulu pada Kamis (23/9/2021), menyita perhatian Kapolsek Bermani Ulu Ipda Ibnu Sina Alfarobi SSos.

Sebagai bentuk empati dan ikut berbelasungkawa atas musibah yang merenggut nyawa ayah satu anak tersebut, Kapolsek yang baru beberapa hari menjabat ini memberikan bantuan kepada keluarga dan diterima langsung oleh istri korban di kediamannya di Desa Purwodadi Kecamatan Bermani Ulu, Sabtu (25/9/2021) siang sekira pukul 14.30 WIB.

Dalam kesempatan itu, Kapolsek tampak didampingi oleh beberapa orang personel Polsek Bermani Ulu dan Kades Purwodadi Hariadi. Kepada media ini, Kapolsek mengatakan bahwa bantuan yang diberikan tidaklah seberapa. Namun, diharapkan bisa sedikit meringankan beban perempuan yang baru saja  ditinggalkan orang yang selama ini menjadi tulang punggung keluarga tersebut.

“Semoga bantuan yang tak seberapa ini bermanfaat. Kami juga menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas musibah ini,” sampai Kapolsek. Selanjutnya, ia juga berpesan kepada pihak pemerintah desa agar cepat berkoordinasi dan menyampaikan ke Polsek Bermani Ulu melalui anggota Bhabin Kamtibmas jika terjadi musibah ataupun gangguan Kamtibmas di desa.

Baca juga :  Innalillahi, Warga Bermani Ulu Meninggal Tertimpa Pohon

“Kami juga mengajak seluruh masyarakat Bermani Ulu dan Bermani Ulu Raya, serta Purwodadi khususnya untuk selalu berhati-hati saat beraktifitas. Selain itu, mari kita bersama-sama menjaga kondusifitas di lingkungan masing-masing,” demikian Kapolsek.

Sekedar mengingatkan, peristiwa memilukan ini terjadi pada Kamis (23/9/2021) pagi sekira pukul 10.10 WIB di kebun milik korban di Dusun IV Desa Kampung Melayu. Kala itu, korban menebang pohon jenis afrika yang telah mati. Saat roboh, dahan pohon tersebut menimpa kepala korban. Meski sempat dilarikan ke puskesmas untuk mendapatkan penanganan medis. Namun, nyawa korban tidak tertolong. (red)

Baja Juga

News Feed

Empat Posisi Ini Sepi Peminat, Pendaftaran Lelang JPTP Diperpanjang

Senin, 15 Apr 2024 09:01 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak empat posisi atau jabatan eselon II di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong yang dilelang, diketahui sepi...

Besok ASN Masuk Kerja, Lusa Halal Bihalal

Senin, 15 Apr 2024 08:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seluruh ASN, baik PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebong...

Bank Bengkulu Luncurkan Kredit Konsumer, Bebas Biaya Administrasi dan Provisi

Kamis, 4 Apr 2024 11:41 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bank Bengkulu Cabang Muara Aman (BaBe MaMan) terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada segenap nasabah yang ada di...

Jelang Idul Fitri, Dinas PUPRP Lebong Ambil Alih Perbaikan Jalan Provinsi

Rabu, 3 Apr 2024 07:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPUPRP) Kabupaten Lebong mengambil alih perbaikan ruas jalan provinsi...

Tak Hanya Berobat Gratis, Kopli Juga Siapkan Bantuan untuk Pendamping Warga yang Sakit

Rabu, 3 Apr 2024 12:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komitmen Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk memberikan layanan kesehatan prima kepada masyarakat, khususnya warga miskin,...

Momen Ramadan, Ketua DPRD Lebong Santuni Anak Yatim

Senin, 1 Apr 2024 05:42 WIB

fokusbengkulu,lebong - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong Carles Ronsen SSos memanfaatkan momentum Ramadan 1445 H Tahun...

Safari Ramadan, Bupati Ungkap Komitmennya Tingkatkan Pelayanan Dasar bagi Masyarakat

Jumat, 29 Mar 2024 09:59 WIB

fokusbengkulu,lebong - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong kembali melanjutkan agenda Safari Ramadan 1445 H Tahun 2024 pada Kamis (28/3/2024) malam....

10 Kursi Jabatan Eselon II Kosong, Pemkab Lebong Gelar Seleksi Terbuka

Kamis, 28 Mar 2024 06:53 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 10 kursi jabatan eselon II.b atau setara Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Lebong saat ini...

SOTK Baru, Direktur RSUD Lebong Pimpin Rapat Perdana

Kamis, 28 Mar 2024 06:00 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Lebong Rachman SKM MSi memimpin rapat perdana bersama jajarannya yang mengisi Susunan...

Safari Ramadan, Bupati Salurkan Bantuan Pembangunan Masjid Tertua di Lebong

Selasa, 26 Mar 2024 11:17 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) H Mustarani Abidin SH MSi kembali melanjutkan agenda...