Home / Daerah / Lebong / Hadiri Panen Perdana, Bupati Kopli Kepincut Kembangkan Budi Daya Anggur

Hadiri Panen Perdana, Bupati Kopli Kepincut Kembangkan Budi Daya Anggur

Sabtu, 9 Okt 2021 10:20 WIB
Editor : Emzon Nurdin

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori bersama Wabup Drs Fahrurrozi MPd diundang untuk menghadiri panen perdana buah anggur di kebun yang dikelola komunitas petani anggur di Desa Nangai Amen Kecamatan Lebong Utara, Jum’at (8/10/2021). Melihat pohon anggur yang tumbuh subur dan berbuah lebat, Bupati jadi kepincut untuk mengembangkan budi daya komoditas tersebut. Mulai dari skala kecil berupa kebun percontohan, hingga skala besar. 

Bahkan, Bupati ingin agar buah yang dikembangkan ribuan tahun lalu di Timur Tengah itu bisa menjadi komoditas unggulan baru di Kabupaten Lebong.

Sebagai langkah awal, Bupati menyebut, ia telah menginstruksikan Dinas Pertanian dan Perikanan (Disperkan) agar menyusun program budi daya anggur dengan melibatkan Kelompok Tani (Poktan) dan komunitas pengangguran (Sebutan bagi komunitas petani anggur). 

“Ini memang tidak gampang. Butuh kerja keras. Dengan kerjasama yang baik antara Dinas Pertanian selaku leading sector bersama komunitas pengangguran, kita harapkan angggur bisa menjadi komoditas unggulan baru di Kabupaten Lebong nantinya,” sampai Bupati.

Dalam kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan apresiasi atas keberhasilan komunitas pengangguran yang telah membuktikan bahwa anggur juga bisa tumbuh dan berbuah di Lebong. 

“Pemkab Lebong mendukung penuh agar komoditas ini bisa kita kembangkan,” ujarnya. Usai memberikan sambutan dan arahan, Bupati dan Wabup diminta untuk memanen buah anggur.

Ikut dalam kegiatan tersebut, Kajari Arief Indra Kusuma Adhi, Wakapolres Kompol Tatar Insan SH, dan Pabung Mayor Inf L Damanik. Hadir pula Sekda H Mustarani Abidin SH M.Si. (red)

Baja Juga

News Feed

Hadiri Manasik Haji, Dinkes Sampaikan Pentingnya Vaksin

Kamis, 21 Sep 2023 11:57 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara – Dinkes Kabupaten Bengkulu Utara (BU) ikut menghadiri kegiatan manasik haji hari kedua tingkat Kabupaten Bengkulu...

Disaksikan Wabup, Tim Dinkes BU Lakukan Screening Kesehatan

Kamis, 21 Sep 2023 11:17 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) menerjunkan tim Penyakit Tidak Menular (PTM) ke tempat ibadah...

Dinkes Bengkulu Utara Gelar Workshop Kader Posyandu

Kamis, 21 Sep 2023 11:04 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bengkulu Utara menggelar kegiatan Workshop Kader Posyandu terkait dengan...

Lebong Resmi Buka Seleksi PPPK, Catat Jadwal dan Syaratnya

Rabu, 20 Sep 2023 11:31 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten Lebong secara resmi membuka seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2023....

Dinkes BU Rekrut 20 Orang Tenaga Survei Kesehatan Indonesia

Senin, 18 Sep 2023 06:27 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara – Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Utara (BU) memberikan kesempatan bagi para pencari kerja yang berminat atau ingin...

Inspiratif ! Bupati Kopli Ansori Raih Penghargaan Best Future Leaders of Indonesia

Sabtu, 16 Sep 2023 01:29 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Bupati Lebong Kopli Ansori kembali membuktikan dirinya sebagai sosok inspiratif. Bagaimana tidak, untuk kesekian kalinya,...

Tenggelam di Paliak, Pelajar Meninggal Dunia

Jumat, 15 Sep 2023 09:25 WIB

fokusbengkulu,lebong – Malang nasib Raka Dwinata (16) warga Desa Lokasari Kecamatan Lebong Utara. Pria yang berstatus sebagai pelajar kelas X salah...

Bappeda Sebut Hanya Dua Perusahaan di Lebong yang Laporkan CSR

Kamis, 14 Sep 2023 10:20 WIB

fokusbengkulu,lebong – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Lebong mencatat hanya sedikit perusahaan yang rutin melaporkan...

HUT PMI ke-78, Pendonor Darah Bengkulu Utara Diganjar Penghargaan

Kamis, 14 Sep 2023 12:47 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bengkulu Utara telah menjadi motor sosial yang sudah banyak mengambil peran...

Dinas PUPRP Alokasikan Rp 800 Juta untuk Pemeliharaan Jalan dan Jembatan

Rabu, 13 Sep 2023 10:04 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (PUPRP) Kabupaten Lebong mengalokasikan anggaran senilai Rp 800 juta...

%d bloggers like this: