Press release terkait kasus mafia tanah yang sedang digarap Polda Bengkulu, Selasa (9/11/2021)

fokusbengkulu,kotabengkulu – Subdit Hardabangtah (Harta Benda Bangunan Tanah) Direktorat Reskrimum Polda Bengkulu menetapkan tujuh orang tersangka dalam kasus mafia tanah di Kota Bengkulu. Ketujuh tersangka tersebut adalah GS, JN, AD, JA, JL, HI, dan JO. Dari ketujuh orang itu, satu di antaranya merupakan oknum ASN. Sementara, tersangka inisial HI dan JO saat ini masih masuk DPO (Daftar Pencarian Orang).

Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs Teguh Setyanto M.Si melalui Kabid Humas Kombes Pol Sudarno SSos MH dalam press release, Selasa (9/11/2021) menjelaskan, para tersangka diduga kuat telah melakukan penyerobotan lahan PT Hasfarm selaku pemegang Hak Guna Usaha (HGU) yang berlokasi di Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu.

Mereka menggarap lahan dengan maksud jika HGU milik perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan itu tak diperpanjang, maka lahan akan diklaim sebagai milik mereka. Bahkan, dengan modus itu, sudah ada tanah yang dijual oleh tersangka.

“HGU PT Hasfarm ini sebentar lagi habis. Inilah yang dimanfaatkan oleh para tersangka. Kalau HGU tidak diperpanjang, lahan tersebut akan jadi milik mereka,” kata Kombes Sudarno.

Sementara itu, Kasubdit Hardabangtah Reskrimum Polda Bengkulu AKBP Edi Sujadmiko menjelaskan, lahan yang telah digarap atau dirusak oleh para tersangka seluas kurang lebih 500 meter persegi.

”Hasil pemeriksaan kita, dari jumlah lahan yang telah diserobot tersebut ada sebagain lahan yang telah mereka jual. Saat ini kita masih melakukan pengembangan,” ungkapnya.

Edi menambahkan, ketujuh orang itu diduga kuat telah melakukan tindak pidana penyerobotan sebagaimana tertuang dalam Pasal 170 KUHP Sub Pasal 406 KUHP Jo Pasal 55, 56 KUHP dengan ancaman pidana penjara 5 tahun enam bulan.

“Para pelaku ini, ada juga yang terlibat dalam kasus lain. Sehingga digolongkan dalam sindikat mafia tanah,” demikian Edi.(red)

Sumber : Tribratanewsbengkulu.com

ucapan ramadhan dprd

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Heboh, Warga Lebong Sakti Ditemukan Tewas di Jurang

Kamis, 25 Mei 2023 05:22 WIB

fokusbengkulu,lebong – Warga Desa Bungin Kecamatan Bingin Kuning dan sekitarnya pada Kamis (25/5/2023) pagi sekira pukul 09.45 WIB dihebohkan...

21 KPM di Desa Sukau Datang I Terima BLT Rp 900 Ribu

Rabu, 24 Mei 2023 06:42 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 21 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Desa Sukau Datang I Kecamatan Tubei menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT)...

Animo Masyarakat Ikut MT-II Tinggi, Bupati Kopli Intens Turun ke Sawah

Senin, 22 Mei 2023 09:50 WIB

fokusbengkulu,lebong – Animo masyarakat Kabupaten Lebong untuk ikut menyukseskan program turun tanam kedua (MT-II) yang merupakan program unggulan...

5 Komisioner KPU Provinsi Bengkulu Periode 2023-2028 Ditetapkan, Berikut Namanya

Minggu, 21 Mei 2023 02:13 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia (RI) secara resmi menetapkan lima orang komisioner KPU Provinsi Bengkulu...

Datangi Kemendes PDTT, Upaya Bupati Kopli Perjuangkan Pembangunan di Desa 3T

Kamis, 18 Mei 2023 09:44 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Berbagai upaya terus dilakukan oleh Bupati Lebong Kopli Ansori untuk pemerataan pembangunan di Kabupaten Lebong. Tidak...

DPRD BU Sampaikan Pandangan Umum Raperda Pembangunan Kepariwisataan

Kamis, 18 Mei 2023 10:26 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara  – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) menggelar rapat paripurna dengan agenda...

Gagahi Janda, Pria Setengah Abad Ini Rekam Aksinya Gunakan Ponsel Korban

Rabu, 17 Mei 2023 07:29 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seorang pria bertato berinisial JU (50) warga Desa Tabeak Blau I Kecamatan Lebong Atas kini meringkuk di balik jeruji besi...

Tahun Ketiga Kepemimpinan Kopli-Fahrurrozi, Pemkab Lebong Kembali Sabet Predikat WTP

Jumat, 12 Mei 2023 03:24 WIB

fokusbengkulu,lebong – Di tahun ketiga kepemimpinan Bupati Kopli Ansori bersama Wabup Drs Fahrurrozi MPd (2021-2023), Pemerintah Kabupaten (Pemkab)...

Bupati Kopli Ajak Bergandengan Tangan Atasi Masalah Sosial

Jumat, 12 Mei 2023 02:02 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk stakeholder di Kabupaten Lebong untuk memaksimalkan...

Bangunan SMP 4 Lebong Dituding Asal Jadi, Bupati Respons Cepat, Ternyata Tak Terbukti

Rabu, 10 Mei 2023 09:52 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori merespons cepat terkait video yang beredar luas melalui pesan berantai WhatsApp (WA) dan sempat...

%d blogger menyukai ini: