fokusbengkulu,bengkuluutara – Fakultas Ushuludin dan Dakwah Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Bengkulu menggandeng LazisMu (Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah) Bengkulu Utara dalam rangka seminar dan pengabdian masyarakat yang digelar pada Kamis (3/11/2022).
Seminar tentang pengelolaan zakat, wawasan keberagaman dan wisata religi ini diikuti 38 orang mahasiswa/i Program Studi Manajemen Dakwah Fakultas Ushuludin dan Dakwah.
Selain seminar, juga dilaksanakan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) oleh Ketua LazisMu Bengkulu Utara Hendri Firmansyah SE dan Ketua Prodi Manajemen Dakwah Ihsan Rahmat MPA.
“UIN Fatmawati memilih LazisMu Bengkulu Utara sebagai tempat menggali bagaimana pergerakan lembaga filantropi di Bengkulu, ini tentu luar biasa. Kami dari LazisMu akan mengerahkan seluruh potensi yang kami punya untuk dipersembahkan kepada anak negeri. Terlebih kepada para penerus estafet perjuangan yaitu mahasiswa,” ungkap Hendri.
Terkait MoA yang memuat tentang kesepakatan bahwa akan ada mahasiswa magang di Kantor Layanan LazisMu Arga Makmur, tahun depan, Hendri berujar, hal tersebut merupakan bentuk kolaborasi yang mesti diapresiasi.
“Ini merupakan permulaan yang baik dan saya berharap ke depannya akan ada lagi kolaborasi- kolaborasi lain baik dengan UIN Fatmawati ataupun lembaga lainnya,” imbuh Hendri.
Terpantau, kegiatan tersebut tampak dihadiri tokoh dua Ormas Islam besar yakni Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU). Ketua PCNU Bengkulu Utara Ustaz Masduki MPd didapuk sebagai narasumber guna memaparkan tentang tema wawasan keberagaman.(cha)