Home / Nasional / Pengurus JMSI se-Indonesia Kecam Aksi Bak Koboi yang Sasar Rahiman Dani

Pengurus JMSI se-Indonesia Kecam Aksi Bak Koboi yang Sasar Rahiman Dani

Sabtu, 4 Feb 2023 01:52 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Foto (dari kiri ke kanan) : Ketua Umum JMSI Teguh Santosa saat berkomunikasi dengan Ketua JMSI Bengkulu Riki Susanto terkait penembakan, Ketua JMSI Sumut Rianto Aghly, Ketua JMSI Lampung Ahmad Novriwan, dan Ketua JMSI Kaltim M Sukri
Foto (dari kiri ke kanan) : Ketua Umum JMSI Teguh Santosa saat berkomunikasi dengan Ketua JMSI Bengkulu Riki Susanto terkait penembakan, Ketua JMSI Sumut Rianto Aghly, Ketua JMSI Lampung Ahmad Novriwan, dan Ketua JMSI Kaltim M Sukri

fokusbengkulu,kotabengkulu – Aksi penembakan bak koboi yang menyasar Wakil Ketua Umum (Waketum) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Dr Rahiman Dani MA pada Jum’at (3/2/2023) siang sebelum salat Jumat, mendapat kecaman dari pengurus JMSI se Indonesia. JMSI meminta Polda Bengkulu dan Polresta Bengkulu mengusut tuntas dan menangkap pelaku serta dalang penembakan tersebut.

Seperti disampaikan Ketua JMSI Provinsi Jawa Barat (Jabar) Sony Fitrah Perizal. Dikutip dari rmoljabar.id, Sony mengaku geram dan mengutuk aksi brutal yang menimpa koleganya itu. Ia meminta Aparat Penegak Hukum (APH) dapat mengungkap dan menindak para pelaku.

“Mengherankan, orang seperti Rahiman Dani yang dikenal santun, dan figur yang menghormati orang lain bisa jadi korban. Bukan tidak mungkin kejadian yang sama menimpa orang lain,” ungkap Sony dalam rilis tertulisnya, Jum’at (3/2/2024).

Tak jauh berbeda, Ketua JMSI Sumatera Utara (Sumut) Rianto Aghly SH juga bereaksi. Bahkan, Rianto meminta Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo turun tangan untuk mengusut tuntas kasus penembakan terhadap pimpinan RMOL Bengkulu tersebut.

“JMSI Sumut mengutuk keras peristiwa penembakan yang dilakukan orang tak dikenal terhadap korban (Rahiman Dani). Kita minta Kapolri juga turun tangan dalam mengungkap kasus ini,” ujar CEO media Sumut24 Grup ini.

Di tempat terpisah, Ketua Pengda JMSI Provinsi Lampung Ahmad Novriwan berujar, peristiwa penembakan terhadap Rahiman Dani merupakan kado pahit menjelang peringatan Hari Pers Nasional (HPN). Ia juga mendesak kepolisian bisa membongkar kasus tersebut secara terang benderang sehingga bisa diketahui apa motif penembakan.

Baca juga : Pimpinan RMOL Bengkulu Ditembak, Kapolda Bentuk Tim Buru Pelaku

“Rahiman Dani merupakan salah satu tokoh yang paling berperan dalam proses lahirnya JMSI. Kasus ini tentu melukai hati segenap insan pers. Terutama keluarga besr JMSI se Indonesia,” ungkap Novriwan. Hal senada disampaikan Ketua JMSI Kalimantan Timur (Kaltim) M Sukri.

Menurutnya, tindakan provokatif yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab tersebut merupakan bentuk kekerasan di dunia pers. Lebih dari itu, tambah Sukri, kejadian ini mencederai jaminan keamanan terhadap masyarakat di Provinsi Bengkulu.

“Kami mendesak Kapolda Bengkulu agar bisa segera menangkap para pelaku,” ucap pria yang merupakan mantan wasit nasional ini. Sementara itu, Ketua JMSI Provinsi Bengkulu Riki Susanto saat dihubungi fokusbengkulu.com mengatakan, kondisi Rahiman Dani saat ini semakin membaik dan masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Rafflesia Kota Bengkulu.

“Beliau sudah dioperasi dan kondisinya Alhamdulillah terus membaik,” singkat Riki, Sabtu (4/2/2023) siang. Seperti diketahui, Rahiman Dani ditembak OTD saat berjalan kaki menuju ke masjid yang tak jauh dari kediaman pribadinya di Gang Kinal Kelurahan Pematang Gubernur Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu. Waktu itu, korban berniat menunaikan salat Jumat. Akibat tembakan, mantan Sekjen PP Muhammadiyah itu menderita empat luka tembak. Peluru menembus lengan kiri hingga ke tubuh bagian belakang sebelah kiri korban.(wez)

Baja Juga

News Feed

Politisi PKB Ini Resmi Jabat Waka II DPRD Lebong

Rabu, 17 Jul 2024 11:33 WIB

fokusbengkulu,lebong - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong menggelar rapat paripurna istimewa dengan agenda pelantikan Pengganti...

Diskominfo Gelar Live Music dan Nobar di PTM Muara Aman, Kopli – Fahrurrozi Mesra

Selasa, 16 Jul 2024 11:59 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Kabupaten Lebong berkolaborasi dengan Dinas...

Bupati Resmikan Unit Dialisis RSUD Lebong, Cuci Darah Kini Tak Mesti ke Luar Daerah

Kamis, 11 Jul 2024 09:55 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos meresmikan (launching) Unit Dialisis RSUD Lebong di Desa Muning Agung Kecamatan Lebong...

Kukuhkan Perpanjangan Masa Jabatan Kades, Bupati Kopli Minta Terus Bantu Rakyat

Kamis, 4 Jul 2024 05:18 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos didampingi Wabup Drs Fahrurrozi MPd secara resmi mengukuhkan dan mengesahkan perpanjangan...

Longsor Hantui Pengendara, DPUPRP Lebong akan Bangun Jalan Baru di Talang Ratu

Sabtu, 29 Jun 2024 09:02 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPURP) Kabupaten Lebong tak tinggal diam menyikapi kondisi ruas jalan...

Pesan Bupati Kopli Usai Lantik Mahmud Siam Jadi Pj Sekda : Bekerjalah Sepenuh Hati

Kamis, 27 Jun 2024 09:59 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos melantik Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Mahmud Siam SP MM sebagai Penjabat (Pj)...

Mediasi Soal Batas Wilayah Deadlock, Pemkab Lebong Tunggu Putusan MK

Sabtu, 15 Jun 2024 08:29 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong telah menjalankan putusan sela Mahkamah Konstitusi (MK) RI dengan mebuka ruang mediasi...

Bupati Kopli Saksikan Peresmian Pasar Ajai Siang oleh Mendag Zulkifli Hasan

Jumat, 14 Jun 2024 10:57 WIB

fokusbengkulu,lebong – Menteri Perdagangan (Mendag) RI Dr (HC) Zulkifili Hasan SE MM menginjakkan kaki di Bumi Rafflesia pada Jum’at (14/6/2024)....

Bupati Kopli Ansori akan Perpanjang Masa Jabatan 27 Kades

Kamis, 13 Jun 2024 09:51 WIB

fokusbengkulu,jakarta– Sebagai tindaklanjut atas berlakunya Undang Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas Undang Undang Nomor 6...

Kabar Baik, Pemkab Lebong Segera Gelar Operasi Katarak Gratis, Ini Jadwalnya

Selasa, 11 Jun 2024 08:36 WIB

fokusbengkulu,lebong – Kabar baik bagi warga Kabupaten Lebong yang menderita penyakit katarak. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melalui Dinas...