Kades Jadi Ujung Tombak Atasi Kemiskinan Ekstrem dan Stunting

Selasa, 7 Feb 2023 09:31 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Bupati Lebong Kopli Ansori saat memberikan sambutan dan arahan dalam rapat koordinasi stunting, kemiskinan ekstrem, inflasi dan batas desa/kelurahan, di Pendopo Rumdin Bupati, Selasa (7/2/2023)
Bupati Lebong Kopli Ansori saat memberikan sambutan dan arahan dalam rapat koordinasi stunting, kemiskinan ekstrem, inflasi dan batas desa/kelurahan, di Pendopo Rumdin Bupati, Selasa (7/2/2023)

fokusbengkulu,lebong –  Kemiskinan ekstrem dan gangguan pertumbuhan anak (Stunting) masih menjadi isu serius yang menyita perhatian Pemkab Lebong. Terlebih, Presiden RI Ir H Joko Widodo juga telah menginstruksikan agar pemerintah daerah berupaya seoptimal mungkin dalam menekan angka kemiskinan dan stunting. Sadar akan pentingnya peran para pemimpin di tingkat desa dan kelurahan dalam mengatasi permasalahan tersebut, Pemkab Lebong pun menggelar rapat koordinasi stunting, kemiskinan ekstrem, dan inflasi bersama para kades dan lurah.

Kegiatan yang digelar di Pendopo Rumdin Bupati di Kelurahan Tanjung Agung Kecamatan Tubei pada Selasa (7/2/2023) ini, dihadiri langsung Bupati Lebong Kopli Ansori dan Wabup Drs Fahrurrozi MPd.

Saat menyampaikan sambutan dan arahan, Bupati mengatakan, pemerintah daerah telah menyusun program-program untuk mengatasi kemiskinan dan stunting. Meski demikian, kades dan lurah tetap menjadi ujung tombak. Sebab, mereka merupakan garda terdepan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Kita tidak mungkin berhasil tanpa melibatkan pihak desa, kelurahan dan juga kecamatan. Sebab, program ini bersifat by name by addres. Jadi, sukses atau tidaknya penanganan stunting dan kemiskinan ekstrem, ada di tangan Bapak Ibu kepala desa dan lurah,” sampai Bupati.

Ia meyakini, Wabup selaku ketua tim bersama dengan OPD (Organisasi Perangkat Daerah) terkait akan bekerja maksimal dalam mengatasi permasalahan tersebut. Meski demikian, lanjut Bupati, jika tanpa dukungan dari pemerintah kelurahan dan desa, maka kemiskinan ekstrem dan stunting akan sulit untuk diatasi.

“Maka dari itu, bapak ibu kepala desa, kami mohon bapak ibu dapat melakukan penguatan-penguatan. Perhatikan betul apa yang menjadi indikator dan karakteristik dari kemiskinan ekstrem. Sehingga, langkah penanganannya bisa efektif,” imbuh dia.

Para Kepala OPD, camat, lurah dan kades yang menghadiri rapat

 

Sementara itu, Wabup Drs Fahrurrozi MPd ketika dikonfirmasi usai acara mengungkapkan, jumlah jiwa yang masuk dalam kategori miskin ekstrem di Kabupaten Lebong mencapai 1200 jiwa.

“Sedangkan untuk stunting, itu ada di angka 238,” bebernya. Terkait langkah penanganan sendiri, Wabup menuturkan, Pemkab Lebong akan fokus pada peningkatan kualitas permukiman, ketersediaan air bersih, sanitasi dan kebutuhan primer (pokok) masyarakat.

“Kita juga meminta para kades untuk mengalokasikan dana desa untuk keperluan pengentasan kemiskinan ekstrem maupun stunting,” sampai Wabup.

Terpantau, kegiatan tersebut juga dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) H Mustarani Abidin SH MSi, para asisten dan segenap kepala OPD di lingkup Pemkab Lebong. Tampak hadir pula para camat, lurah. Tak ketinggalan puluhan Penjabat Kepala Desa (PJs) se Kabupaten Lebong yang baru saja dilantik beberapa waktu lalu.(wez)

Baja Juga

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed

Respons Keluhan Warga, Carles Ronsen Cek Saluran Air

Rabu, 22 Mar 2023 11:14 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ketua DPRD Lebong Carles Ronsen SSos merespons cepat keluhan warga Dusun II Desa Semelako III Kecamatan Lebong Tengah...

Ketua DPRD Minta Disperkan Optimalkan Balai Pembibitan Ternak

Senin, 20 Mar 2023 10:55 WIB

fokusbengkulu,lebong -  Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong Carles Ronsen SSos melaksanakan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke...

Musrenbang RKPD, Bupati Kopli Ansori Prioritaskan Aspirasi Masyarakat

Senin, 20 Mar 2023 08:40 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah...

Askab Lebong Sukses Gelar Invitasi Sepak Bola Usia Dini, Bupati Beri Apresiasi

Sabtu, 18 Mar 2023 10:30 WIB

fokusbengkulu,lebong – Asosiasi Sepak Bola Kabupaten (Askab) Lebong sukses menggelar invitasi sepak bola usia dini di stadion Sport Center...

Jelang Peresmian Mal Pelayanan Publik, Pemkab BU Terima Kunjungan KemenPAN-RB

Kamis, 16 Mar 2023 07:09 WIB

fokusbengkulu,bengkuluutara – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) terus berupaya mengejar progres pembangunan Mal Pelayan Publik...

Jatuh dari Pohon, Pria Paruh Baya di Lebong Meninggal

Rabu, 15 Mar 2023 06:56 WIB

fokusbengkulu,lebong – Seorang pria paruh baya ditemukan meninggal dunia di kawasan perkebunan Desa Daneu Liang Kecamatan Lebong Tengah pada Rabu...

Komit Tingkatkan Mutu dan Layanan Kesehatan, Bupati Kopli Ansori Terima Penghargaan UHC

Rabu, 15 Mar 2023 04:50 WIB

fokusbengkulu,lebong - Bupati Lebong Kopli Ansori menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award Tahun 2023 dari Kementerian Koordinator...

Deltano, Figur Muda di Jajaran PW Muhammadiyah Bengkulu Periode 2022-2027

Minggu, 12 Mar 2023 09:42 WIB

fokusbengkulu,kotabengkulu - Musyawarah Wilayah ke-10 Muhammadiyah Bengkulu telah selesai digelar. Agenda besar itu dihelat di Kampus 4 Universitas...

Resmikan Gedung NICU PICU, Bupati Minta Nakes Layani Masyarakat Setulus Hati

Kamis, 9 Mar 2023 08:57 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) H Mustarani Abidin SH MSi meresmikan gedung NICU (Neonatal...

Temui Konstituen, Anggota DPRD Lebong Jemput Aspirasi

Selasa, 7 Mar 2023 11:43 WIB

fokusbengkulu,lebong - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong Daerah Pemilihan (Dapil) I yang meliputi Kecamatan Amen, Lebong...

%d blogger menyukai ini: