Home / Daerah / Lebong / 8 Desa Belum Kantongi Rekomendasi Pencairan DD Tahap II

8 Desa Belum Kantongi Rekomendasi Pencairan DD Tahap II

Selasa, 8 Agu 2023 07:56 WIB
Editor : Emzon Nurdin
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Lebong Reko Haryanto SSos MSi
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Lebong Reko Haryanto SSos MSi

fokusbengkulu,lebong – Memasuki pekan kedua bulan Agustus 2023, masih ada desa-desa di Kabupaten Lebong yang belum mengantongi rekomendasi dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) terkait penyaluran Dana Desa (DD) Tahap II Tahun Anggaran 2023. Berdasarkan data dari Dinas PMD per hari Selasa (8/8/2023), terdapat 8 desa yang belum mendapatkan rekomendasi. Sementara 85 desa lain sudah diterbitkan. Kedelapan desa itu adalah Sungai Lisai, Sebelat Ulu dan Ketenong Jaya Kecamatan Pinang Belapis.

Berikutnya ada Nangai Amen, Lebong Tambang, Gandung dan Gandung Baru Kecamatan Lebong Utara. Terakhir, ada Desa Tik Kuto Kecamatan Rimbo Pengadang.

“Iya, ada delapan desa lagi per hari ini yang belum dapat rekomendasi. Terkait apa kendalanya, kita tidak tahu pasti. Sebab, tahapan Monev (Monitoring dan evaluasi) ada di kecamatan,” kata Kepala Dinas PMD Kabupaten Lebong Reko Haryanto SSos MSi didampingi Kabid PMD Samirudin SH, Selasa (8/8/2023).

Dia meminta pihak pemerintah desa secepatnya mengajukan permohonan pencairan DD Tahap II dengan melengkapi berkas persyaratan yang ditentukan.

“Begitu berkas sudah disampaikan ke Dinas PMD, maka akan langsung kita proses. Semakin cepat semakin baik, mengingat realisasi DD ini akan berdampak pada optimalnya roda pemerintahan di desa dan kesejahteraan masyarakat,” singkatnya.

Di tempat terpisah, Camat Lebong Utara Marhama SH MAP saat dikonfirmasi terkait 4 desa di Kecamatan Lebong Utara yang belum mendapatkan rekomendasi mengatakan, pihaknya telah menggelar rapat pada Selasa (8/8/2023) sore bertempat di kantor camat dengan menghadirkan pihak pemerintah desa. Berdasarkan hasil rapat tersebut, disepakati bahwa keempat desa itu akan mengajukan pencairan paling lambat tanggal 14 Agustus 2023.

Menurutnya, dari keempat desa itu, ada dua desa yang belum dilakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) DD-ADD Tahap I, yakni Desa Gandung dan Nangai Amen.

“Untuk Desa Gandung Baru, baru selesai Monev hari ini. Dari hasil monev, ada beberapa catatan dan akan segera ditindaklanjuti pihak desa untuk selanjutnya mengajukan pencairan. Kalau Lebong Tambang, monev sudah selesai dan akan pengajuan Rabu (9/8/2023) besok,” ungkap Marhama.

Terkait adanya keterlambatan pengajuan Tahap II, Marhama berujar, pihaknya selaku tim fasilitasi kecamatan telah berupaya semaksimal mungkin agar pihak desa dapat mengoptimalkan penyerapan realisasi DD Tahap I.

“Makanya, saat rapat tadi saya tekankan ke pihak desa yang telat pengajuan itu. Jangan anggap enteng. Jangan datang ke kantor camat saat ada masalah saja. Tapi, ya..inilah, dinamika dan seni dalam bekerja,” tandasnya.(wez)

Baja Juga

News Feed

Politisi PKB Ini Resmi Jabat Waka II DPRD Lebong

Rabu, 17 Jul 2024 11:33 WIB

fokusbengkulu,lebong - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong menggelar rapat paripurna istimewa dengan agenda pelantikan Pengganti...

Diskominfo Gelar Live Music dan Nobar di PTM Muara Aman, Kopli – Fahrurrozi Mesra

Selasa, 16 Jul 2024 11:59 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo SP) Kabupaten Lebong berkolaborasi dengan Dinas...

Bupati Resmikan Unit Dialisis RSUD Lebong, Cuci Darah Kini Tak Mesti ke Luar Daerah

Kamis, 11 Jul 2024 09:55 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos meresmikan (launching) Unit Dialisis RSUD Lebong di Desa Muning Agung Kecamatan Lebong...

Kukuhkan Perpanjangan Masa Jabatan Kades, Bupati Kopli Minta Terus Bantu Rakyat

Kamis, 4 Jul 2024 05:18 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos didampingi Wabup Drs Fahrurrozi MPd secara resmi mengukuhkan dan mengesahkan perpanjangan...

Longsor Hantui Pengendara, DPUPRP Lebong akan Bangun Jalan Baru di Talang Ratu

Sabtu, 29 Jun 2024 09:02 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perhubungan (DPURP) Kabupaten Lebong tak tinggal diam menyikapi kondisi ruas jalan...

Pesan Bupati Kopli Usai Lantik Mahmud Siam Jadi Pj Sekda : Bekerjalah Sepenuh Hati

Kamis, 27 Jun 2024 09:59 WIB

fokusbengkulu,lebong – Bupati Lebong Kopli Ansori SSos melantik Staf Ahli Bupati Bidang Hukum dan Politik Mahmud Siam SP MM sebagai Penjabat (Pj)...

Mediasi Soal Batas Wilayah Deadlock, Pemkab Lebong Tunggu Putusan MK

Sabtu, 15 Jun 2024 08:29 WIB

fokusbengkulu,jakarta – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong telah menjalankan putusan sela Mahkamah Konstitusi (MK) RI dengan mebuka ruang mediasi...

Bupati Kopli Saksikan Peresmian Pasar Ajai Siang oleh Mendag Zulkifli Hasan

Jumat, 14 Jun 2024 10:57 WIB

fokusbengkulu,lebong – Menteri Perdagangan (Mendag) RI Dr (HC) Zulkifili Hasan SE MM menginjakkan kaki di Bumi Rafflesia pada Jum’at (14/6/2024)....

Bupati Kopli Ansori akan Perpanjang Masa Jabatan 27 Kades

Kamis, 13 Jun 2024 09:51 WIB

fokusbengkulu,jakarta– Sebagai tindaklanjut atas berlakunya Undang Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas Undang Undang Nomor 6...

Kabar Baik, Pemkab Lebong Segera Gelar Operasi Katarak Gratis, Ini Jadwalnya

Selasa, 11 Jun 2024 08:36 WIB

fokusbengkulu,lebong – Kabar baik bagi warga Kabupaten Lebong yang menderita penyakit katarak. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melalui Dinas...