Home / Daerah / Lebong / Imbas Banjir, Batu Bergelimpangan Tutupi Jalan, Lalin Lebong – Curup Sempat Lumpuh
Material banjir dan longsor berupa lumpur, batu dan kayu tampak menutupi seluruh badan jalan di Desa Talang Ratu. Akibatnya, lalu lintas lumpuh, Senin (10/6/2024)
Material banjir dan longsor berupa lumpur, batu dan kayu tampak menutupi seluruh badan jalan di Desa Talang Ratu. Akibatnya, lalu lintas lumpuh, Senin (10/6/2024)

fokusbengkulu,lebong – Hujan lebat yang mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Lebong pada Senin (10/6/2024) sore sejak sekitar pukul 15.30 WIB kembali memicu terjadinya banjir dan longsor. Titik terparah ada di Desa Talang Ratu Kecamatan Rimbo Pengadang. Tepatnya di dusun yang biasa disebut warga setempat Talang Kodok. Imbas dari banjir dan longsor, badan jalan di desa tersebut tertutup material seperti lumpur, batu dan kayu.

Akibatnya, lalu lintas dari arah Curup Kabupaten Rejang Lebong menuju ke arah Muara Aman Kecamatan Lebong Utara dan sebaliknya sempat lumpuh total selama beberapa waktu. Lalu lintas kembali pulih sekitar pukul 18.20 WIB setelah satu unit alat berat dikerahkan untuk membuka badan jalan.

Kejadian ini banyak terekam kamera Hanphone (Hp) warga dan beredar luas di Media Sosial (Medsos) Facebook. Salah satu akun atas nama Dodi Neng tampak melakukan siaran langsung saat kejadian banjir.

“Banjir..banjir…,” terdengar suara diduga si pemilik akun. Dalam video tersebut, terlihat, air mengalir deras dengan ketinggian kurang lebih 25 Cm membanjiri badan jalan.

Baca juga : Monev di RSUD Lebong, Tim Kemenkes Puas dengan Kinerja Dokter Spesialis

Beberapa mobil juga tampak berhenti lantaran tak berani menerobos derasnya air. Dihubungi terpisah, Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Lebong Tomtomi SP menuturkan, pihaknya telah menerjunkan tim untuk melakukan upaya penanganan membersihkan material agar jalan bisa kembali dilewati.

“Sedang kita upayakan alat berat terdekat dan yang stand by di sana agar penanganan bisa segera,” ungkap Tomtomi. Ditanya terkait apakah jalan sudah bisa dilewati, Tomtomi menyebut, hingga pukul 17.45 WIB, ruas jalan masih tertutup material longsor dan belum bisa dilewati.

“Belum..sampai sekarang belum. Baik mobil maupun sepeda motor,” singkatnya. Sementara itu, Kades Talang Ratu Alfian menyebut, banjir dan longsor di dusun IV itu mengakibatkan jalan tak bisa dilewati.

“Batu bergelimpangan menutupi jalan. Mobil dan motor sempat tak bisa melintas. Sekarang sudah bisa. Tapi, ada longsor lagi di lokasi lama (Badan jalan yang baru dibuka,red),” ungkap Alfian via WhatsApp.(wez)

Baja Juga

News Feed

Dua Paslon Dinyatakan MS, KPU Lebong Buka Ruang Tanggapan Masyarakat

Selasa, 17 Sep 2024 03:05 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan dua Pasangan Calon (Paslon) yang telah mendaftar untuk Pemilihan...

E-Meterai Error, Pendaftaran CPNS Diperpanjang Empat Hari

Kamis, 5 Sep 2024 06:10 WIB

fokusbengkulu,lebong – Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lebong resmi memperpanjang jadwal pendaftaran...

Kopli – Roiyana Paslon Pertama Daftar Pilkada Lebong, Teriakan ‘Lanjutkan’ Bergemuruh

Jumat, 30 Agu 2024 09:27 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Lebong Kopli Ansori SSos – Roiyana SSy resmi...

Anggota DPRD Lebong Masa Jabatan 2024-2029 Dilantik, Didominasi Wajah Baru

Senin, 26 Agu 2024 08:44 WIB

fokusbengkulu,lebong – Sebanyak 25 orang Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lebong hasil Pemilihan Legislatif (Pileg) 14...

DPS Pilkada Lebong Ditetapkan Sebanyak 82.134 Jiwa, Cek Nama Anda

Sabtu, 24 Agu 2024 09:32 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong menetapkan jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada Pemilihan Kepala Daerah...

KPU Lebong Segera Buka Pendaftaran Paslon Bupati dan Wabup, Catat Jadwalnya

Sabtu, 24 Agu 2024 09:19 WIB

fokusbengkulu,lebong – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebong segera membuka pendaftaran pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati...

Pemkab Lebong Resmi Buka Seleksi CPNS, Ada 600 Formasi, Termasuk SMA-SMK

Senin, 19 Agu 2024 06:48 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong resmi membuka seleksi pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran (TA)...

Peringati HUT ke-79 Kemerdekaan, Ini Prioritas Bupati Kopli Dukung Indonesia Emas

Sabtu, 17 Agu 2024 06:28 WIB

fokusbengkulu,lebong – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong melaksanakan upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam rangka memperingati HUT ke-79...

Gerindra Merapat, Dukungan kepada Kopli Ansori Tak Terbendung

Senin, 12 Agu 2024 05:29 WIB

fokusbengkulu,lebong – Dukungan demi dukungan kepada Bupati Lebong Kopli Ansori SSos untuk kembali bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)...

Eks Kades dan Bendahara Korupsi DD Rp 840 Juta, Duitnya Dipakai Foya-foya

Sabtu, 10 Agu 2024 06:45 WIB

fokusbengkulu,lebong – Ulah mantan Kepala Desa (Kades) Pungguk Pedaro Kecamatan Bingin Kuning berinisial ST (54) dan mantan Kaur Keuangan...

Berita Terbaru

International

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

Fokus